Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEO Trikomsel Pemilik Baru Aora TV

Kompas.com - 11/03/2011, 10:24 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Identitas pemilik baru Aora TV mulai terang. Presiden Direktur PT Trikomsel Oke Tbk (TRIO) Sugiono Wiyono menyatakan, dia termasuk pemegang saham operator penyedia layanan televisi berbayar tersebut.

Sugiono mengakui, ia membeli saham operator TV berbayar yang dulu dimiliki kakak beradik Ongki M. Soemarmo dan Rini M. Soemarmo ini. "Tapi saya masuk secara pribadi, bukan atas nama perseroan," ungkap Sugiono kepada KONTAN, kemarin (10/3/2011).

Namun saat ditanya seberapa besar kepemilikannya di operator pay TV yang sempat mati suri tersebut, Sugiono menolak menjawab. Ia hanya mengungkapkan, nilai penyertaannya tidak begitu besar.

Jadi tidak aneh kalau kini jaringan OkeShop juga menjajakan produk Aora TV. Hal ini sebagai bentuk sinergi bisnis antara OkeShop dan Aora TV. "Pelanggan pay TV di Indonesia baru sekitar satu juta pemakai, padahal potensinya sampai 20 juta pemakai," beber dia.

Namun Sugiono menegaskan, sinergi tersebut bukanlah kompensasi atas penyertaan sahamnya di Aora TV. Sinergi tersebut, imbuhnya, murni soal bisnis dan tidak ada kompensasi atas penyertaan saham yang ia lakukan.

OkeShop sendiri sudah mulai menjual layanan pay TV sejak pertengahan 2010. Menurut Direktur Layanan Korporat dan Tresuri TRIO Juliana Samudro, ada bagi hasil penjualan antara Aora TV dan OkeShop. Namun ia menolak mengungkapkan detail skema bagi hasil tersebut.

Managing Research Indosurya Asset Management Reza Priyambada menilai, langkah Sugiono membeli saham Aora TV akan menguntungkan operator TV berbayar tersebut. Mereka bisa memangkas biaya pendirian gerai dan tidak perlu lagi melakukan pemasaran door to door.

TRIO sendiri getol berekspansi. Selain fokus mengembangkan pasar di dalam negeri, pengelola jaringan gerai ponsel OkeShop ini akan ekspansi ke luar negeri tahun ini.TRIO terutama mengincar pasar ASEAN. Pasalnya, penetrasi ponsel di ASEAN masih terbatas.

Sementara di pasar domestik, tahun ini TRIO berencana masuk di kota-kota tingkat dua di tiap provinsi. TRIO menargetkan membuka 100 gerai baru tahun ini, 50 di antaranya berada di Jawa. (Didik Purwanto, Adisti Dini Indreswari/Kontan)

Baca: WikiLeaks: SBY Menyalahgunakan Kekuasaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Whats New
Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Whats New
Tidak Kunjung Dicairkan, BLT Rp 600.000 Batal Diberikan?

Tidak Kunjung Dicairkan, BLT Rp 600.000 Batal Diberikan?

Whats New
Lowongan Kerja Pamapersada untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Lowongan Kerja Pamapersada untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Work Smart
Menakar Peluang Teknologi Taiwan Dorong Penerapan 'Smart City' di Indonesia

Menakar Peluang Teknologi Taiwan Dorong Penerapan "Smart City" di Indonesia

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Saat Sri Mulyani Panjat Truk Kontainer yang Bawa Barang Impor di Pelabuhan Tanjung Priok...

Saat Sri Mulyani Panjat Truk Kontainer yang Bawa Barang Impor di Pelabuhan Tanjung Priok...

Whats New
Cara Langganan Biznet Home, Biaya, dan Area Cakupannya

Cara Langganan Biznet Home, Biaya, dan Area Cakupannya

Spend Smart
9,9 Juta Gen Z Tak Bekerja dan Tak Sedang Sekolah, Menko Airlangga: Kita Cari Solusi...

9,9 Juta Gen Z Tak Bekerja dan Tak Sedang Sekolah, Menko Airlangga: Kita Cari Solusi...

Whats New
Apa Itu Stagflasi: Pengertian, Penyebab, dan Contohnya

Apa Itu Stagflasi: Pengertian, Penyebab, dan Contohnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com