Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bordir Solder Yoenarti Soewarno

Kompas.com - 21/03/2011, 10:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Usaha bordir solder memang terbilang cukup banyak, namun tidak semuanya meraih kesuksesan seperti halnya usaha Norrisa Miliarta dari Pasuruan.

"Sebenarnya sudah memulai usaha dari akhir 1997, tapi baru efektif tahun 2000. Kalau kendala waktu itu adalah kesulitan modal, tapi kita dibantu oleh PT Pelabuhan Indonesia III, dari tahun 2000. Jadi lebih maju sekarang," sahut pemilik usaha Norrisa Miliarta Yoenarti Soewarno kepada Kompas.com, di Jakarta, Minggu (20/3/2011).

Yoenarti menjelaskan, ada tiga metode dalam bordir, yaitu dengan komputer, manual, dan dengan soldier.  "Kemudian dengan perkembangan teknologi kita lebih cepat pakai solder. Bisa selesai dua hari, lebih cepat dibandingkan manual," jelasnya.

Namun, teknik solder ini tidak bisa diterapkan ke semua jenis kain. Seperti, kain katun, tidak bisa menggunakan soldier. Teknik ini biasanya digunakan pada kain polyester.

Usaha bordir Norrisa ini merupakan mitra binaan dari PT Pelindo III. "Awal mulanya saya jual produk di salah satu hotel, kemudian didatangi bagian PKBL PT Pelindo III, menawari pemberian kredit lunak 6 persen per tahun. Kemudian disuruh membuat proposal, lalu langsung disurvei oleh Pelindo," jelasnya.

Selain dari segi modal, Yoenarti merasakan manfaat lain Mitra Binaan BUMN, yakni bisa menembus dan mengikuti berbagai even pameran untuk memasarkan produkanya. "Pelindo melihat event-event yang cocok buat kami, seperti di Dahran (Arab Saudi) tahun 2000, di Malaysia (2004), dan di Brunei Darussalam (2010). Alhamdullilah yang di Brunei (order) masih jalan terus," ujar dia.

Selain itu, lanjutnya, Pelindo juga mengadakan pelatihan, seperti manajemen pemasaran, manajemen permodalan.

Seiring dengan itu, volume penjualan Norrisa meningkat pesat hingga 50-60 kali lipat dibanding awal berdiri. Selain volume penjualan yang kian meningkat, pasarnya pun kini merambah hingga luar negeri.

"(Produk) yang spesifik taplak-taplak, kebaya biasanya untuk ke Gorontalo dan Makassar, baju kurung dan mukena ke Malaysia, kain payet ke Brunei," jelasnya, yang kini memiliki 35 pekerja tetap, dan 80 pekerja temporer.

Dalam ajang PKBL BUMN 2011 yang berlangsung di JCC, Senayan, tanggal 16-20 Maret 2011, Norrisa mendapat 2 penghargaan sebagai UKM Teladan diantara 72 UKM yang mendaftar.  "Kita didaftarkan oleh pembina. Mereka betul-betul aktif. Jadi bukan hanya UKM yang usaha, pembinanya juga," jelasnya.

Dari hasil itu, Yoenarti pun bisa membantu lingkungan sosial seperti, menyekolahkan anak yang tidak mampu dan pelatihan bordir gratis menjelang liburan sekolah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Whats New
Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Whats New
Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Whats New
OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

Whats New
Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Whats New
Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Whats New
Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Whats New
Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Whats New
Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Whats New
Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Whats New
Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Whats New
Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Spend Smart
Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com