Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aset BRI Melonjak Rp 249 Triliun

Kompas.com - 15/04/2011, 08:58 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank BRI (Persero) Tbk berhasil membukukan asetnya menjadi Rp 404 , 286 triliun, atau mengalami kenaikan sebesar Rp 249 , 561 triliun dalam 5 tahun terakhir. 

"Pertumbuham bisnis Bank BRI sangat mengesankan. Semuanya tidak lepas dari optimalisasi aset-aset produktif serta ekspansi pasar Bank BRI yang terencana dengan baik," kata Dirut Bank BRI Sofyan Basir dalam rilis yang diterima Kompas.com, Jumat ( 15/4/2011 ). 

Ia pun menyebutkan, pertumbuhan rata-rata per tahun aset mencapai 26,67 persen dalam 5 tahun ini. Pencapaian ini membuat BRI kini naik peringkat ke posisi 2 dari posisi 4 bank terbesar nasional dalam hal aset pada tahun 2006 . 

Sebelumnya telah diberitakan, pencapaian laba BRI per akhir Desember 2010 telah mencapai laba dua digit, atau naik sekitar Rp 7,2 triliun dari tahun 2006 yang hanya memperoleh Rp 4, 258 triliun. "Dengan pencapaian ini Bank BRI yakin bisa mempertahankan posisi sebagai bank papan atas dan terbaik tahun ini," ujar Sofyan. 

Ia pun optimis BRI akan melaju dengan jaringan yang telah mencapai seluruh pelosok Nusantara, dengan jumlah 7.004 unit kerja. Termasuk ekspansi kredit juga sangat mumpuni dengan CAR 13,67 persen, yang berada di atas ketentuan Bank Indonesia dengan 8 atau 12 persen untuk bank jangkar. 

Atas pencapaian sejumlah prestasi ini, BRI pun berhasil meraih sejumlah penghargaan prestisius. BRI berhasil masuk dalam daftar 50 perusahaan terhebat Asia versi Majalah Forbes Internasional. Tidak hanya itu, Majalah World Finance yang berbasis di London, Inggris, menganugerahi BRI sebagai World Finance Corporate Governance Award 2011, yang dinilai sebagai perusahaan dengan tata kelola terbaik di Indonesia. 

BRI pun masuk sebagai satu-satunya bank Indonesia dalam 200 besar bank dunia yang bernilai dengan brand value senilai 682 juta dolar AS, sehingga BRI mendapat penobatan sebagai The World's Most 500 Most Valuable Banking Brands 2011.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com