Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ELSA Kirimkan Peringatan Terakhir ke MEGA

Kompas.com - 12/05/2011, 13:48 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Elnusa Tbk (ELSA) melayangkan peringatan terakhir kepada PT Bank Mega Tbk (MEGA) agar mencairkan dana deposito beserta bunga milik perusahaan tersebut di Bank Mega Jababeka.

Peringatan itu disampaikan oleh MR & Partners Legal yang menjadi kuasa hukum Elnusa, sebagaimana dalam dokumen yang salinannya diperoleh Kompas.com.

"Kami memberikan waktu kepada PT Bank Mega Tbk untuk melaksanakan pencairan deposito berjangka dimaksud, sehingga klien kami dapat menerima hasil pencairan pada tanggal 14 Mei 2011," sebut dokumen yang ditandatangani oleh Dodi S Abdulkadir, M Arief Purwadi, Benny B Nurhadi dan Ahmad Firdaus tersebut.

Dalam dokumen disebutkan, deposito berjangka milik PT Elnusa terdiri dari empat deposito, dengan nomor AA 017793, AA 017685, AA 017482 dan AA 017984.

Elnusa meminta dana yang dicairkan tersebut segera dikirimkan ke rekening miliknya di Bank Mandiri cabang Graha Elnusa.

Menurut surat peringatan tertanggal 11 Mei 2011 itu, Elnusa sebelumnya sudah mengirimkan surat permintaan pencairan deposito tanggal 26 April 2011. Namun hingga sekarang belum dilaksanakan Bank Mega.

Sebagai informasi, dana deposito berjangka Elnusa di Bank Mega Cabang Bekasi-Jababeka senilai Rp 111 miliar dicairkan tanpa sepengetahuan manajemen Elnusa. Pencairan dana deposito itu diduga melibatkan Direktur Keuangan Elnusa dan Kepala Bank Mega Cabang Bekasi-Jababeka.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com