Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merpati Gunakan Fokker dan Cassa

Kompas.com - 24/05/2011, 10:37 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — PT Merpati Nusantara Airlines (Persero) mematuhi rekomendasi yang diberikan oleh Kementerian Perhubungan untuk tidak mengoperasikan pesawat MA-60 di tiga kota di Nusa Tenggara Timur. Maskapai tersebut akan menggantikannya dengan pesawat Fokker-100 dan Cassa.

Direktur Niaga Merpati Toni Aulia Achmad mengatakan tidak terlalu mengkhawatirkan aturan dari Direktorat Jenderal Perhubungan Udara yang sementara melarang MA-60 terbang ke kota Ruteng, Waingapu, dan Ende.  "Itu tidak masalah karena kami bisa mengoperasikan pesawat yang lainnya," kata Toni saat dihubungi di Jakarta, Senin (23/5/2011).

Menurut dia, pesawat yang akan dioperasikan menggantikan MA-60 adalah Fokker-100 untuk penerbangan rute Waingapu-Kupang dan pesawat Cassa untuk penerbangan di Ende dan Ruteng. "Selama ini untuk rute ke kota-kota itu tidak setiap hari ada penerbangan, jadi pengaruhnya tidak terlalu besar," tandasnya.

Pemerintah melarang MA-60 Merpati terbang ke kota-kota tersebut karena risiko penerbangan di bandara tersebut sangat besar. Banyak halangan bukit dan karang yang bisa mengganggu keselamatan penerbangan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com