Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brau Realisasikan Rp 481 Miliar Dana Hasil

Kompas.com - 24/06/2011, 08:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Berau Coal Energy (BRAU) Tbk telah merealisasikan penggunaan dana hasil penawaran umum sebesar Rp 480 , 966 miliar pada tahun buku 2010 . Dana tersebut digunakan untuk keperluan belanja modal dan akuisisi.

Jumlah tersebut merupakan 37,54 persen dari total dana yang berhasil diraih dari penawaran umum sebesar Rp 1, 281 triliun. "Sepanjang tahun 2010 , realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum untuk belanja modal pengembangan usaha tercatat sebesar Rp 215 , 713 miliar," ungkap Presiden Direktur BRAU Rosan Perkasa, di Jakarta, Rabu ( 22/6/2011 ).

BRAU juga menyediakan dana sebesar Rp 24, 767 miliar untuk pembangunan terminal batubara di Suaran, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. "Belanja modal lainnya adalah untuk pembangunan pembangkit listrik tenaga batubara sebesar Rp 5, 034 miliar, pembelian fasilitas transshipment sebesar Rp 4, 347 miliar, dan investasi pembelian 25 unit barge senilai Rp 6, 105 miliar," tambahnya.

Sepanjang tahun 2010 , BRAU mencatat penjualan sekitar Rp 9, 587 miliar. Angka tersebut meningkat sebesar 13,22 persen dari tahun sebelumnya. Produksi pun naik sebesar 21,19 persen menjadi 17,38 juta ton pada 2010 .

Naiknya produksi turut didukung oleh kenaikan harga penjualan batubara yang mencapai 61,83 dollar AS per ton pada 2010 . Sementara laba bersih, BRAU berhasil membukukan laba sebesar Rp 620 miliar.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com