Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gadai Emas Makin Diminati

Kompas.com - 15/08/2011, 20:53 WIB
Anastasia Joice

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Minat nasabah untuk mengakses produk Gadai Emas iB CIMB Niaga Syariah terus meningkat. Hal itu ditunjukkan meningkatnya nilai pembiayaan dan rekening Gadai Emas iB.

Dengan perhitungan tahun ini dibandingkan dengan tahun lalu (year on year/YOY), pembiayaan gadai meningkat 320 persen dari Rp 4,13 miliar per Juni 2010 menjadi Rp 17,31 miliar per Juni 2011.

 

Adapun dengan perhitungan hingga tahun ini (year to date/YTD), pembiayaan gadai per Juni 2011 meningkat 128 persen dari Rp 7,59 miliar per Desember 2010. Adapun jumlah rekening pembiayaan gadai meningkat 205 persen dari 459 akun per Juni 2010 menjadi 1.398 akun per Juni 2011.

 

Per Juni ini, jumlah akun gadai meningkat 57 persen dari 891 akun per Desember 2010. "Atas pertumbuhan positif ini, kami berterima kasih kepada nasabah yang terus setia menggunakan produk dan jasa CIMB Niaga, termasuk gadai," kata Presiden Direktur CIMB Niaga Arwin Rasyid di Jakarta, Senin (15/8/2011).

 

Produk Gadai Emas iB CIMB Niaga Syariah merupakan produk pembiayaan di mana nasabah menitipkan emas berbentuk perhiasan atau logam mulia/koin sebagai jaminan untuk mendapatkan pembiayaan dengan jangka waktu tertentu.

Pembiayaan ini menggunakan akad rahn (gadai) dan qardh (pinjaman) sebagai basis pembiayaan, sedangkan akad ijarah (sewa) digunakan sebagai basis pendapatan bank di mana bank menarik biaya atas pemeliharaan jaminan yang digadaikan nasabah. Jaminan gadai dapat berupa perhiasan emas minimal 16 karat, logam mulia, koin emas, dan batangan emas.

 

 

Lebih lanjut, Arwin menjelaskan, terdapat berbagai keunggulan lain yang dapat dinikmati nasabah dengan mengakses produk Gadai Emas iB CIMB Niaga Syariah. Salah satunya adalah nasabah memperoleh fasilitas bebas biaya asuransi.

Selain itu, bila pelunasan dilakukan sebelum jatuh tempo atau dipercepat, nasabah juga tidak dikenai penalti. "Bagi nasabah dengan pembiayaan gadai emas minimal Rp 10 juta juga tidak akan dikenai biaya administrasi," katanya.

 

Belakangan, harga emas kian meningkat karena ketidakpastian di pasar saham. Banyak investor yang mengalihkan dananya berinvestasi emas untuk menjaga agar nilai aset jenis lainnya tidak tergerus.

Hari ini harga emas di pasar Hongkong ditutup pada 1.744 dollar AS per troy ons turun dari penutupan Jumat yang sebesar 1.759 dollar AS per troy ons. Harga emas dunia sempat melonjak hingga di atas 1.800 dollar AS per troy ons pekan lalu. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

    Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

    Whats New
    Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

    Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

    Whats New
    Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

    Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

    Whats New
    Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

    Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

    Whats New
    Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

    Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

    Whats New
    Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

    Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

    Whats New
    Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

    Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

    Whats New
    Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

    Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

    Whats New
    Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

    Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

    Whats New
    Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

    Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

    Whats New
    Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

    Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

    Whats New
    Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

    Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

    Whats New
    DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

    DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

    Whats New
    Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

    Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

    Whats New
    Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

    Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

    Whats New
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com