Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan Alam Sutera Lampaui Target 2011

Kompas.com - 14/09/2011, 16:09 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengembang properti PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) hingga akhir Agustus 2011 telah membukukan angka marketing sales senilai Rp 1,959 triliun. Perolehan penjualan tersebut membuat Alam Sutera sukses mencapai target marketing sales yang ditetapkan tahun 2011 sebesar Rp 1,7 triliun.   

"Hingga Agustus 2011 ini, Alam Sutera berhasil melampaui target marketing sales sebesar Rp 1,7 triliun. Keberhasilan meraih Rp 1,9 triliun tentu merupakan suatu pencapaian positif mengingat perseroan masih memiliki waktu 4 bulan untuk meningkatkan kembali pendapatan," papar Hendra Kurniawan, Sekretaris Perusahaan ASRI di Jakarta, Rabu (14/9/2011).  

Keberhasilan Alam Sutera meraih angka penjualan sebesar itu ditopang oleh kinerja perseroan yang sukses memasarkan produk-produk properti baik residensial maupun komersial.

Berbagai proyek-proyek terbaru s eperti Ruko The Prominence, sub-claster Pelangi dan Jingga, hingga penjualan Alam Sutera Office Tower memberikan kontribusi signifikan dalam sales revenue Alam Sutera.  

Khusus untuk bulan Agustus Alam Sutera mampu memperoleh penjualan unit properti sekit ar Rp 629 miliar. Tingginya pendapatan bulan ini sebagian besar diperoleh dari penjualan kompleks komersial terbaru yaitu The Prominence sebesar Rp 444 miliar.

Ruko 3 lantai tersebut berhasil terjual seluruhnya hanya dalam waktu 3 jam sejak awal diluncurkan. Selain itu perolehan penjualan juga ikut disumbangkan oleh penjualan perumahan seperti sub-cluster Pelangi dan Jingga.  

Hendra melanjutkan, terlampauinya target Rp 1,7 triliun di bulan Agustus ini, membuat Alam Sutera berpotensi merevisi target penjuala nnya di 2011 sejalan dengan tingginya peningkatan penjualan.   

"Kami berpotensi melakukan revisi target, tapi saat ini kami belum bisa menyebutnya secara pasti. Namun, kemungkinan besar target tahun ini akan berubah menjadi sekitar Rp 2,2 triliun," kata Hendra.   

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan 'Employee Benefit'

Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan "Employee Benefit"

Whats New
Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Spend Smart
Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Whats New
Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Whats New
Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Whats New
Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Whats New
Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Earn Smart
Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Whats New
Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Whats New
Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com