Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nilai Perdagangan Indonesia-UE Masih Kecil

Kompas.com - 20/09/2011, 12:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Peter F Gontha, Wakil Ketua Umum Bidang Investasi dan Transportasi Kadin Indonesia menyampaikan nilai perdagangan Indonesia dengan Uni Eropa terbilang kecil.

Dalam pertemuan mengenai laporan Vision Group terkait perkembangan Indonesia-EU Comprehensive Economic Partnership Agrement, di Jakarta, Selasa ( 20/9/2011 ), Peter menyampaikan, besar PDB (Produk Domestik Bruto) Asean mencapai 1,8 triliun dollar AS. Di mana PDB Indonesia menjadi yang terbesar di wilayah ini dengan sekitar 706 miliar dollar AS. Sementara itu, PDB Thailand hanya 318 miliar dollar AS, dan Malaysia sebesar 237 miliar dollar AS. "(PDB) Singapura hanya kurang dari sepertiga Indonesia," ujar Peter.

Akan tetapi, Peter menyebutkan, hubungan dagang Uni Eropa dengan Singapura justru lebih besar tiga kali daripada Indonesia dengan Uni Eropa. "(Dengan demikian) dari segi kuantitatif merupakan tantangan besar buat kita," tegas dia.

Untuk diketahui, mengenai neraca perdagangan, total perdagangan Indonesia-UE hanya sebesar 26,99 juta dollar AS pada 2010 , di mana nilai ekspor Indonesia ke UE sebesar 17,14 juta dollar AS, sedangkan impornya dari UE sebesar 9,86 juta dollar AS. Total perdagangan tersebut pun naik sebesar 21,3 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com