Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga TBS Juga Turun

Kompas.com - 30/09/2011, 14:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com- Menyusul turunnya harga minyak kelapa sawit mentah atau CPO, harga Tandan Buah Segar (TBS) di beberapa wilayah juga turun. Di Riau, harga TBS mengalami penurunan harga sebesar Rp 200 per kilogramnya.

Menurut data Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi, Jumat (30/9/2011), harga TBS untuk tanaman sawit berumur 3 tahun berada pada level harga Rp 1.153,87. Tanaman umur 4 tahun berada pada harga Rp 1.289,71.

Tanaman umur 5 tahun dihargai sekitar Rp 1.380,58 dan tanaman yang berumur 6 tahun kini menjadi Rp 1.420,12. Selanjutnya, untuk umur 7 tahun, pekan ini dihargai Rp 1.474,64, umur 8 tahun dihargai Rp 1.4520,54. Umur 9 tahun kini menjadi Rp 1.568,70, dan terakhir untuk umur 10 tahun dihargai di angka Rp 1.613,00 per kilogram.

Penurunan harga TBS juga terjadi di Kalimantan Timur. Berdasarkan keputusan rapat Tim Penetapan Harga Pembelian Tandan Buah Segar (H-TBS) Kelapa Sawit ini harga kembali mengalami penurunan. Penetapan harga ini melalui beberapa proses diantaranya pembahasan dan diskusi t im terhadap informasi dan data yang telah disampaikan perusahaan-perusahaan sumber data, yang dinyatakan layak untuk diolah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com