Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Melaju 4 Persen

Kompas.com - 06/10/2011, 16:55 WIB
Anastasia Joice

Penulis

 

 

JAKARTA, KOMPAS. com- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Jakarta akhirnya mulai kembali menguat. Indeks kembali ke level 3.400 setelah pada awal pekan hingga pertengahan pekan ini tertekan terus. Pada penutupan perdagangan Kamis (6/10/2011).

 

IHSG ditutup melesat 4,55 persen atau 149,867 poin menjadi 3.443,106. Sementara Indeks LQ 45 ditutup melompat 29,541 poin atau 5,14 persen menjadi 603,629. Indeks Kompas100 naik 36,27 poin menjadi 777,72.

 

Penguatan IHSG tertutama ditopang oleh peguatan saham pertambangan. Sektor ini menguat lebih dari enam persen. Tidak hanya sektor pertambangan, seluruh sektor menguat pada perdagangan hari ini. Para investor kembali mengoleksi saham-saham karena harganya sudah murah. Perlahan, para investor asing mulai kembali membeli saham. Pada perdagangan Kamis ini, investor asing tercatat sudah membukukan pembelian bersih sebesar Rp 39,397 miliar. Total transaksi pada hari ini sebesar Rp 5,1 triliun di seluruh pasar.

 

Pasar saham di kawasan Asia juga ditutup naik, seiring dengan harapan para pemimpin di Eropa terus bekerja keras agar dapat mengatasi krisis utang. Data perekonomian dari AS juga menunjukkan perbaikan, sehingga sedikit menghapuskan ketakutan soal kemungkinan AS mengalami resesi.

 

Indeks di Tokyo naik 1,66 persen atau 139 poin menjadi 8.522, indeks Seoul naik 2,63 persen menjadi 43,80 poin menjadi 1.710 dan indeks Sydney menguat 3,65 persen atau 143,4 poin menjadi 4.069,9.

 

Sementara indeks di Eropa juga dibuka menguat, menjelang keputusan suku bunga dari Bank Sentral Eropa (ECB) dan Bank Sentral Inggris (BoE). Indikator utama bursa London, indeks FTSE 100 menambahkan 0,65 persen menjadi 5.135,43 poin, indeks DAX 30 di Frankfurt naik 0,70 persen menjadi 5.511,56 poin dan indeks CAC 40 di Paris menguat 0,93 persen menjadi 3.001,51 poin.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com