Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beras Harus Tetap Tersedia, tetapi...

Kompas.com - 07/11/2011, 16:17 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Mantan Menteri Pertanian Anton Apriyantono mengemukakan, beras harus tetap tersedia sekalipun diversifikasi pangan dilakukan. Ini mengingat beras merupakan bahan kebutuhan pokok. Namun, jumlah konsumsinya bisa dikurangi secara bertahap.

"Kalau untuk beras sampai 5-10 tahun yang akan datang, ini harus jadi prioritas. Harus disediakan cukup karena ini pangan pokok," ujar Anton usai menghadiri diskusi pangan di Dewan Pertimbangan Presiden, Jakarta, Senin ( 7/11/2011 ). Tetapi secara bertahap, menurut dia, konsumsi berat dikurangi melalui pelaksanaan program-program dan penyadaran.

Hal itu, menurut Anton, seperti bagaimana mengubah budaya melalui pendidikan, contoh, promosi, hingga edukasi nonsekolah. Anton mengatakan, harus ada juga program-program pemerintah yang memaksa masyarakat untuk mengonsumsi pangan nonberas. "Di antaranya pangan untuk (warga) miskin," ujar Anton yang sekarang ini menjabat sebagai Komisaris Independen Bakrie Sumatera Plantation.

Ia juga mengusulkan, masyarakat harus rajin menanam tanaman pangan yang bervariasi. "Sebetulnya kan makan tidak harus beras. Nah ini perubahan budaya kan, perubahan mindset. Kita harus diyakinkan terus," ujar Anton.

Hal ini terutama harus dilakukan masyarakat golongan menengah ke bawah, baik menanam di pekarangannya ataupun melalui polybag. "(Jadi) produksi (beras) tetap bisa dinaikkan, tetapi konsumsi juga diturunkan," ujar Anton.

Ia pun optimistis produksi padi masih bisa meningkat, salah satu satu dengan pembangunan dan perbaikan irigasi dan meningkatkan pola kemitraan dengan Badan Usaha Milik Negara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com