Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Rumput Laut Turun Rp 2.000 Per Kilogram

Kompas.com - 28/11/2011, 13:01 WIB
Eny Prihtiyani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Harga rumput laut di beberapa wilayah sentra produksi mengalami penurunan. Harga rumput laut jenis cottoni saat ini harganya berkisar pada Rp 7.000 Rp 8.000 per kilogram atau turun sekitar Rp 2.000 per Kg dari sebelumnya. Sedangkan rumput laut jenis gracillaria berada pada level harga Rp 4.000 Rp 6.000 per kilogram.

Menurut laporan Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi, Senin (28/11/2011), penurunan harga rumput laut juga terjadi di Provinsi Maluku. Harga rumput laut berada pada level harga Rp 6.000 per kilogram dari harga sebelumnya Rp 9.000 per kilogram.

Penurunan harga dipengaruhi kualitas rumput Untuk memberikan nilai tambah bagi petani, pihaknya akan mengusahakan pengembangan industri pengolahan, agar petani tidak terus-menerus bergantung pada ekspor dalam bentuk mentah. Laut karena penjemuran yang kurang maksimal.

Harga komoditas rumput laut di Kabupaten Lampung Timur masih stabil mencapai Rp 8.000 Rp 10.000 per kilogram di tin gkat petani pembudidaya. Harga rumput laut basah masih stabil karena tidak ada peningkatan permintaan konsumen.

Sebagian besar pasokan rumput laut didatangkan dari luar daerah untuk memenuhi kebutuhan konsumen daerah itu. Rumput laut didatangkan dari Kecamatan Ketapang Lampung Selatan yang merupakan sentra budi daya terbesar di Lampung yang berjarak sekitar 80 kilometer dari Lampung Timur. 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com