Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia AirAsia Targetkan 6,2 Juta Penumpang

Kompas.com - 06/12/2011, 19:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan Indonesia AirAsia (IAA) menargetkan akan dapat mengangkut 6,2 juta penumpang pada tahun 2012 nanti. Jumlah penumpang sebanyak itu akan dilayani oleh 21 pesawat Airbus A320 yang akan dioperasikannya.

Menurut Direktur Utama IAA, Dharmadi, tahun ini jumlah penumpang yang diangkut  diperkirakan mencapai 5 juta penumpang. “Dari jumlah tersebut, 75 persen adalah penumpang regional ASEAN dan sisanya domestik,” ujar Dharmadi di sela-sela peresmian program Loyalitas BIG AirAsia di Jakarta, Senin (6/12/2011) sore.

Dharmadi menjelaskan, layanan penumpang regional ASEAN memang menjadi sasaran Grup AirAsia. “Karena di wilayah ini kita mempunyai empat maskapai sehingga bisa saling terkoneksi,” lanjutnya. Empat maskapai yang dimaksud adalah AirAsia Malaysia, IAA, AirAsia Thailand dan AirAsia Philipina.

Untuk mencapai target 6 juta penumpang di tahun depan, IAA akan mengoptimalkan lima kota hub-nya di dalam negeri. Lima kota hub tersebut adalah Bandung, Jakarta, Surabaya, Denpasar, dan Medan. “Dari lima kota itu nantinya akan bisa langsung tersambung ke kota-kota lain di ASEAN,” ujar Dharmadi lagi.

Saat ini IAA menguasai pangsa pasar internasional untuk maskapai nasional yaitu sebesar 42 persen mengalahkan Garuda yang menguasai 37 persen. Namun di pasar dalam negeri, IAA hanya mampu menguasai 3 persen pangsa pasar. (Angkasa/Gatot R)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com