Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Finlandia Perkuat Kerja Sama Energi dengan Indonesia

Kompas.com - 24/01/2012, 17:28 WIB
Evy Rachmawati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik menerima kunjungan  Menteri Urusan Eropa dan Perdagangan Asing Finlandia Alexander Stubb, Selasa (24/1/2012), di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta.

Kunjungan itu untuk menjajaki potensi-potensi kerja sama, terutama di sektor energi terbarukan dan perkembangan kerja sama dalam lingkup program kemitraan lingkungan dan energi.

Sebelum bertemu dengan Menteri ESDM, delegasi dari Finlandia dan Estonia bertemu dengan Direktur Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi Kementerian ESDM.  

Pertemuan itu sebagai tindak lanjut program kemitraan energi dan lingkungan (EEP) Indonesia yang diprakarsai Kementerian Luar Negeri Finlandia sebagai bentuk komitmen dalam usaha mitigasi pemanasan global.

Prakarsa itu disambut positif oleh Indonesia, mengingat Indonesia berkomitmen untuk menurunkan efek gas rumah kaca 26 persen dari usaha sendiri dan 41 persen dari bantuan internasional pada tahun 2020.  

Pada kerja sama itu, Pemerintah Finlandia memberikan dana hibah 4 juta euro untuk membiayai implementasi proyek-proyek energi terbarukan di Riau dan Kalimantan Tengah.

EEP Indonesia mengakomodasi kegiatan dalam tahap pengembangan yang belum sepenuhnya implementasi sehingga partisipasi aktif dari perguruan tinggi, pemerintah daerah, swasta, dan lembaga swadaya masyarakat dapat terakomodasi.

Jangka waktu kerja sama itu 3 tahun, mulai Maret 2011-Maret 2014, dengan target implementasi 10 proyek setiap tahun.

Hasil yang diharapkan dari EEP Indonesia adalah studi untuk mengidentifikasi praktik terbaik dalam pengembangan energi baru terbarukan, pemutakhiran informasi untuk mendukung kebijakan energi baru terbarukan dan strategi pengembangannya, serta membangun dukungan kelembagaan untuk energi baru terbarukan.  

Sejauh ini ada 8 proyek proposal telah diseleksi dan disetujui, yang terdiri dari 5 proposal proyek untuk Provinsi Riau dan 3 proposal proyek untuk Kalimantan Tengah. Selain itu, saat ini sejumlah kajian sedang dilakukan.

Pada tahun 2012, telah disetujui rencana program dan anggaran tahunan kedua yang akan dilaksanakan beberapa kegiatan, antara lain, finalisasi dan penandatanganan kontrak untuk 8 proposal proyek.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Whats New
Panduan Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BRI Bermodal BRImo

Panduan Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BRI Bermodal BRImo

Spend Smart
PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

Whats New
Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Whats New
Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Whats New
Transformasi Digital, BRI Raih Dua 'Award' dalam BSEM MRI 2024

Transformasi Digital, BRI Raih Dua "Award" dalam BSEM MRI 2024

Whats New
Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Whats New
SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

Whats New
Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Whats New
Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Whats New
Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Whats New
BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Whats New
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Whats New
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com