Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembuat Serabi Jadi Doktor

Kompas.com - 09/04/2012, 12:49 WIB
Hamzirwan

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Siapa bilang orang miskin tidak bisa mencapai jenjang pendidikan yang tinggi. Selama ada kemauan, pasti ada jalan.

Muhammad Ali Thahir hanyalah seorang pembuat serabi di masa kecil karena ibunya telah tiada dan ayahnya hanya pegawai kecil. Ali yang kelahiran Nusa Tenggara Timur kini meraih gelar doktor hukum Universitas Padjadjaran (Unpad), Bandung, Senin (9/4/2012).

Ali sukses mempertahankan desertasi doktor dalam ujian di Gedung Pascasarjana, Unpad, Bandung, Senin. Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan turut hadir menyaksikan sidang desertasi Ali.

"Saya bukan orang pintar, tetapi saya mau terus belajar. Saya mengejar gelar doktor bukan untuk mengajar, tetapi supaya pikiran saya tetap segar," ujarnya.

Dia menuturkan, saat kecil ketika belum bisa mengaji, dia membeli Al Quran seharga Rp 3.500 di Pasar Senen, Jakarta. Dia memeluk kitab tersebut sampai akhirnya pengasuh Panti Asuhan Muhammadiyah I mengetahui dan mengajarinya mengaji.

Staf ahli Menteri Kehutanan (Menhut) ini mengaku, dia tetap optimistis meski masa kecilnya sulit dan tumbuh besar dalam panti asuhan. "Optimisme adalah investasi terbesar manusia dalam menjalani hidup sampai sukses," ujar Ali, yang gemar berfilsafat dalam berbicara ini.

Sambil terisak, Ali mengisahkan sebagian perjalanan hidupnya hingga akhirnya berhasil menggapai gelar doktor. "Pak Menhut selalu memotivasi saya, termasuk untuk segera menyelesaikan kuliah saya ini," ujar Ali. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com