Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Butuh Italia Untuk Desain Sepatu UKM

Kompas.com - 24/04/2012, 18:10 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perindustrian MS Hidayat menyatakan Pemerintah membutuhkan konsultan perancang dari Italia untuk produk sepatu lokal buatan usaha kecil menengah (UKM).

Untuk ini, Pemerintah meminta adanya kesepakatan dengan Pemerintah Italia. "Kita juga minta ada G to G (government to goverment) agreement karena Indonesia membutuhkan desainer konsultan untuk sepatu khusus SME (UKM). Jadi bukan sepatu high-end," sebut Hidayat, di Jakarta, Selasa (24/4/2012).

Menurut dia, permintaan Pemerintah untuk kerja sama ini telah dibicarakan dengan Menteri Luar Negeri Italia Giulio Terzi di San'Agata, di Jakarta, hari ini. Permintaan ini pun disambut baik oleh pihak Italia.

"Ini tadi dibicarakan sama Menlunya. Saya tadi pagi-pagi datang membicarakan itu. Nah nanti di follow up oleh perwakilan mereka," tambah dia.

Jika tidak dimungkinkan dilakukan kerjasama dalam waktu cepat, Hidayat menyebutkan, Pemerintah akan menyewa konsultan swasta.

"Jadi saya menawarkan apakah bisa G to G. Kalau kelamaan ya mungkin saya mau hired konsultan dari private sector saja. Nanti Kementerian Perindustrian kasih subsidi untuk bayar mereka untuk dijadikan konsultan di sentra-sentra industri," pungkas Hidayat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com