Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Industri Manufaktur Butuh Orang Bermental Baja

Kompas.com - 20/09/2012, 14:02 WIB
Aditya Revianur

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Dua perusahaan multinasional, Hino Motor Manufacturing Indonesia dan Asahimas Flat Glass Tbk, mengakui pencari kerja bermental kuat sangat dibutuhkan oleh industri yang bergerak di bidang manufaktur. Sebab, mereka harus bersedia ditempatkan di pabrik yang letaknya tersebar di seluruh Indonesia.

"Karakteristik (pekerja) yang kami cari adalah yang mentalnya kuat. Dengan itu mereka telah siap ditempatkan di pabrik kami yang tentu letaknya jauh dari domisili para pelamar kerja. Selain itu, kalau mentalnya kuat mereka dapat dengan mudah menyesuaikan diri dengan medan kerja (industri) manufaktur yang berat,"ujar Andreas, Asisten Human Resources Department (HRD) PT Asahimas Flat Glass, dalam acara Kompas Karier Fair (KKF) di Lanmark Braga, Bandung, Kamis (20/9/2012).

Andreas menjelaskan, mental pekerja industri manufaktur harus kuat karena hal itu dapat dikatakan sebagai modal untuk bekerja sama dengan para senior di tempat bekerja. Mental kuat tersebut diakuinya sebagai langkah awal bagi para pekerja industri manufaktur agar dapat bertahan di persaingan dan tuntutan kerja yang pastinya semakin berat.

Dia menyebutkan, pekerja yang baru masuk akan mengalami pelatihan dan masa percobaan kerja di industri manufaktur PT Asahimas Flat Glass. Dalam masa pelatihan kerja tersebut, lanjutnya, para karyawan yang baru direkrut akan ditempatkan di pabrik manufaktur PT Asahimas Flat Glass di Jakarta, Cikampek dan Sidoarjo.

Hal serupa diungkapkan Fahmi, asisten HRD Hino Motors Manufaturing Indonesia. Fahmi mengatakan, semua pihak yang melamar di Hino Motors harus menjalani tahapan penerimaan kerja di pabrik manufaktur Hino di Purwakarta, Jawa Barat. Sebab itu, para pekerja yang memiliki mental kuat sangat dibutuhkan oleh pihak perusahaan manufaktur.

"Kami membutuhkan para pelamar kerja yang bermental kuat dan memiliki loyalitas terhadap perusahaan," katanya.

Fahmi menyebutkan, loyalitas tersebut dapat terlihat ketika para karyawan yang baru direkrut ditempa dengan kerja yang berat. Dia menjelaskan, para karyawan yang tidak memiliki mental kuat tidak akan serius bekerja dan hal tersebut dapat membuktikan bahwa loyalitas karyawan tersebut patut dipertanyakan.

Untuk itu, lanjut dia, Hino Motors sangat hati-hati merekrut karyawan baru. Dia  berharap dari pelaksanaan KKF 2012 di Bandung dapat banyak direkrut karyawan bermental baja yang siap ditempatkan di Purwakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com