Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Obama Menang, Pasar Modal Indonesia Riang

Kompas.com - 07/11/2012, 18:30 WIB
Didik Purwanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Barack Obama kembali memenangkan pemilihan Presiden Amerika Serikat untuk kali kedua. Kemenangan tersebut juga sangat berarti bagi pasar modal Indonesia.

Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Ito Warsito menyambut positif kemenangan Barack Obama. Hal tersebut dinilai memberikan keberuntungan bagi Indonesia.

"Itu kabar bagus bagi Indonesia," kata Ito saat ditemui di kantor BEI Jakarta, Rabu (7/11/2012).

Menurut Ito, selama Obama menjadi Presiden Amerika Serikat, maka aliran modal asing khususnya dari Amerika Serikat terus datang ke Indonesia. Akibatnya, kondisi indeks harga saham gabungan (IHSG) juga terdongkrak naik.

Di sisi lain, kemenangan Obama untuk kali kedua ini juga menguntungkan pengekspor dalam negeri. Sebab, Amerika Serikat, sebagai salah satu dari tiga negara terbesar tujuan ekspor Indonesia, akan memiliki dampak positif, baik bagi Indonesia maupun Amerika Serikat sendiri. Artinya, kemenangan Obama ini tidak akan menyebabkan kebijakan ekspor-impor berubah.

Perdagangan IHSG hari ini ditutup dengan kenaikan 36,16 poin (0,84 persen) menjadi 4.350,43. Sementara itu, rupiah ditutup menguat 3 poin dari Rp 9.633 menjadi Rp 9.630 per dollar AS.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com