Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AHM Sumbangkan 20 Sepeda Motor untuk SMK di Sumut

Kompas.com - 09/01/2013, 10:55 WIB
Stefanus Osa Triyatna

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Dalam rangka mendukung pengembangan keterampilan otomotif di kalangan generasi muda, PT Astra Honda Motor (AHM) mendonasikan 20 sepeda motor dan 10  mesin untuk 10 sekolah menengah kejuruan (SMK) di wilayah Sumatera Utara.

Dalam rilis yang diterima di Jakarta, Rabu (9/1/2013), disebutkan penyerahan bantuan ini dilakukan bertepatan dengan ulang tahun ke-9 Kota Serdang Bedagai yang jatuh pada 7 Januari lalu. Acara yang berlangsung di areal Lapangan Eks MTQ, Desa Melati 1, Kecamatan Pegajahan, ini dihadiri Plt Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho, Bupati Serdang Bedagai Tengku Erry Nuradi, serta jajaran manajemen AHM dan CV Indako Trading Co selaku main dealer Honda wilayah Sumatera Utara.

Head of Corporate Communication AHM Kristanto mengatakan, penyerahan bantuan unit mesin dan sepeda motor ini merupakan salah satu bagian dari dukungan perusahaan terhadap kemajuan dunia pendidikan yang dilakukan melalui pengembangan Kurikulum Teknik Sepeda Motor Honda (KTSM Honda) untuk SMK.

Pengembangan KTSM Honda ini merupakan bagian dari upaya AHM dalam mendukung implementasi kebijakan pemerintah tentang adanya kerja sama SMK dengan dunia usaha dan industri (DUDI) seperti yang tertuang dalam Keputusan Mendikbud Nomor 0490/1992. Dengan kurikulum ini, perusahaan berharap dapat berkontribusi meningkatkan kesesuaian program SMK dengan kebutuhan dunia kerja (link and match program).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com