Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emirates Tayangkan Siaran Televisi

Kompas.com - 11/02/2013, 13:57 WIB
Haryo Damardono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Maskapai Emirates telah meluncurkan ICE (Information, Communication, Entertainment) TV Live sebagai upaya menyajikan hiburan terkini di pesawat. Emirates saat ini bersiap untuk menawarkan ICE TV Live dengan pilihan mulai dari saluran berita dunia BBC World News dalam Bahasa Inggris, BBC Arab, Euronews, dan untuk penggemar olahraga ada Sport24 saluran acara olahraga utama di seluruh dunia.

Sebagai sponsor utama acara-acara olahraga global, Emirates melihat kekuatan olahraga dan kemampuannya untuk menghubungkan orang-orang dari seluruh dunia. Tayangan utama Sport24 pada bulan Februari ini termasuk pertandingan Liga Inggris Premier dan Bundesliga.

"Instalasi tipe satelit komunikasi yang memungkinkan siaran langsung televisi di pesawat tidaklah mudah," kata Adel Al Redha, Executive Vice-President of Engineering and Operations, Senin (11/2/2013).

Menurut Al Redha, Emirates melanjutkan upaya untuk memperluas fitur-fitur dari sistem hiburan di pesawat bersama dengan mitranya, Panasonic.

Pada tahun ini, ICE TV Live akan pula ditambah tayangan dari Australian Open, Wimbledon, US Open Tennis, ATP Tour Masters 1000 Series, ATP World Tour Finals, US Open Golf, serta British dan Irish Lions Tour.

Emirates ditunjuk sebagai mitra global Formula 1, tayangan dimulai dengan yang terdekat pada musim 2013 dan ICE TV Live akan menayangkan ajang Formula 1 untuk meyakinkan para penumpang Emirates penggemar olahraga agar tidak melewatkan satu aksi favoritnya.

Berbagai saluran ICE TV Live tentu akan melengkapi aneka jenis hiburan Emirates dan pilihan komunikasi. Emirates adalah maskapai pertama yang memperkenalkan penggunaan telepon GSM di dalam pesawat dan mengekspansi terobosan ini pada penggunaan wi-fi dan kemudian pada siaran langsung televisi.

Dengan tambahan terbaru ini, Emirates saat ini menawarkan wi-fi pada 32 pesawat, termasuk A380, ditambah dengan penggunaan telepon seluler pada 98 Boeing 777, Airbus 1330-200, A340-300/500 dan pesawat A380.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Whats New
Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Whats New
Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Whats New
KAI Ubah Pola Operasi, 21 Kereta Berhenti di Stasiun Jatinegara

KAI Ubah Pola Operasi, 21 Kereta Berhenti di Stasiun Jatinegara

Whats New
Kejar Target 1 Juta Barrel Minyak, Industri Hulu Migas Hadapi Keterbatasan Rig

Kejar Target 1 Juta Barrel Minyak, Industri Hulu Migas Hadapi Keterbatasan Rig

Whats New
PGN Suplai Gas Bumi untuk Smelter Tembaga Freeport

PGN Suplai Gas Bumi untuk Smelter Tembaga Freeport

Whats New
KKP Kembangkan Jejaring Perbenihan Nasional Ikan Nila

KKP Kembangkan Jejaring Perbenihan Nasional Ikan Nila

Whats New
Kemenhub Evaluasi Pola Pengasuhan di STIP Jakarta

Kemenhub Evaluasi Pola Pengasuhan di STIP Jakarta

Whats New
Konsumsi Rumah Tangga Kembali Jadi Penopang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia pada Kuartal I-2024

Konsumsi Rumah Tangga Kembali Jadi Penopang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia pada Kuartal I-2024

Whats New
Frekuensi Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah, Waktu Tunggu Lebih Cepat

Frekuensi Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah, Waktu Tunggu Lebih Cepat

Whats New
Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Whats New
Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Spend Smart
Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Earn Smart
Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Whats New
Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com