Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gita: Harga Bawang Naik karena Masalah Izin Importir

Kompas.com - 13/03/2013, 16:32 WIB
Sabrina Asril

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perdagangan Gita Wirjawan menilai naiknya harga bawang karena ada pembatasan dalam izin importir. Pembatasan itu membuat bawang yang ada saat ini tidak bisa memenuhi permintaan dalam negeri yang cukup tinggi.

"Pernyebabnya supply dan demand, kebutuhan meningkat dan pasok menurun. Penurunan pasokan itu sebagian karena proses administrasi/rekomendasi dan pemberian izin," ujar Gita di Gedung Kompleks Parlemen, Rabu (13/3/2013).

Gita menjelaskan,  alasan lain harga bawang meningkat terkait faktor transportasi. Oleh karena itu, Gita menjelaskan akan segera melakukan rapat koordinasi dengan Menteri Pertanian Suswono.

"Kami akan duduk bertemu dengan Mentan membahas langkah-langkah apa saja yang harus diambil. Tentunya pergerakkan harga akhir-akhir ini harus diperhatikan karena agak menaik," ucapnya.

Gita berharap dari pertemuan itu akan menghasilkan sebuah solusi yang bisa kembali menurunkan harga pasar.

Dalam waktu satu pekan ini, harga bawang terus melonjak naik hingga mencapai Rp 100.000,- per kilogram.

Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa memerintahkan Menteri Pedagangan dan Menteri Pertanian untuk membahas soal rencana penambahan impor bawang putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com