Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dahlan Kembali Sidak "Contra Flow"

Kompas.com - 05/04/2013, 14:00 WIB
Didik Purwanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan melakukan inspeksi mendadak terkait pengaturan sistem lalu lintas contra flow di Tol Rawamangun, Jakarta. Dengan sistem ini, arus lalu lintas diharapkan semakin lancar.

"Ini bagus sekali dan akan terus dievaluasi terus, termasuk melebarkan pintunya dan memindahkan pintu contra flow-nya," kata Dahlan saat ditemui di Tol Rawamangun, Jakarta, Jumat (5/4/2013).

Sistem contra flow di Tol Rawamangun ini dilakukan di KM 0,200 pukul 06.15-10.00. Dengan sistem ini, volume kendaraan dari Jagorawi ke arah Rawamangun atau Tanjung Priok dapat terurai. Sebab, sepertiga dari jumlah kendaraan yang masuk tol ini dialihkan ke sistem contra flow.

Menurut catatan Jasa Marga, sekitar 2.500 kendaraan per jam melewati atau masuk ke contra flow dan ini termasuk jumlah yang besar. "Biasanya kawasan Taman Mini atau Cawang macet sekali, tetapi hari ini relatif lancar. Kendaraan dari Halim yang ingin masuk ke dalam kota juga terpengaruh karena Cawang yang biasanya macet menjadi relatif lancar," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com