Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Indonesia Awasi Kredit Properti

Kompas.com - 15/06/2013, 10:27 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia saat ini mewaspadai dan mengawasi pertumbuhan kredit perbankan pada sektor properti yang dinilai sudah cukup tinggi. Bank diminta untuk lebih berhati-hati dan tidak jorjoran dalam mengucurkan kredit bagi sektor properti.

Berdasarkan data Bank Indonesia (BI) per April 2013, kredit properti tumbuh 40 persen dalam setahun ini. Angka ini jauh di atas rata-rata kredit perbankan secara umum, yang tumbuh 21,9 persen secara tahunan. ”Kami mengawasi kredit properti,” kata Gubernur BI Agus DW Martowardojo di Jakarta, Jumat (14/6/2013).

Deputi Gubernur BI Halim Alamsyah mengungkapkan, dalam konteks stabilitas sistem keuangan, kenaikan kredit properti belum memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kondisi neraca bank. Namun, BI tetap menyoroti dan memantau dampaknya terhadap kemungkinan meningkatnya jumlah kredit bermasalah (nonperforming loan/NPL). ”Kami berhati-hati agar bank tidak terlalu percaya diri,” kata Halim soal kredit properti.

Porsi kredit properti terhadap keseluruhan kredit perbankan kurang dari 10 persen. Kondisi ini berbeda dengan beberapa negara lain, yang bisa berkisar 60 persen-70 persen dari total kredit.

Untuk itu, Bank Indonesia meminta bank untuk tidak menurunkan standarnya dalam persyaratan kredit. Hal ini untuk memenuhi prinsip kehati-hatian bank.
”Kami ingatkan bank per bank, meskipun saat ini masih jauh dari zona bahaya,” ujar Halim.

Statistik Perbankan bulan Maret 2013 yang disiarkan BI menunjukkan, kredit rumah tangga untuk pemilikan rumah tinggal sebesar Rp 220,069 triliun dengan NPL sebesar Rp 5,547 triliun atau 2,5 persennya. Adapun suku bunga dasar kredit untuk kredit pemilikan rumah (KPR) per April 2013 berkisar 6,8-12,5 persen.

Halim memperkirakan, kredit properti masih akan kencang pada triwulan II-2013. Tingginya kredit properti ini didorong permintaan terhadap properti yang masih tinggi.

”Istilah bubble (gelembung) untuk properti ini perlu dikualifikasi. KPR ini karena permintaannya tinggi, maka pertumbuhan kreditnya di atas rata-rata pertumbuhan kredit,” kata Halim. (IDR/LKT)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Whats New
Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Whats New
Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Whats New
BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

Whats New
IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

Whats New
IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com