Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kodak Keluar dari Status Bangkrut

Kompas.com - 21/08/2013, 17:18 WIB


TOKYO, KOMPAS.com -
Perusahaan Eastman Kodak mendapatkan persetujuan dari pengadilan untuk keluar dari status perlindungan kebangkrutan dan menjadikan mereka perusahaan produk gambar digital yang jauh lebih kecil.

Kodak sebelumnya dikenal sebagai sebuah perusahaan yang memiliki nama besar di dunia fotografi dan telah berencana untuk keluar dari status kebangkrutan pada Juli lalu.

Hakim pengadilan yang menyidangkan permohonan perusahaan itu, Alan Groper setuju dengan rencana perusahaan itu dan artinya Kodak akan bisa kembali beroperasi dalam dua minggu ke depan.

Eastman Kodak mengajukan perlindungan dari kebangkrutan tahun lalu karena khawatir dengan semakin ditinggalkannya penggunaan film untuk kamera konvensional seiring dengan tumbuhnya penggunaan kamera digital.

Kodak kemudian sempat menjual sejumlah bisnis dan paten yang dimilikinya. Saat ini perusahaan tersebut berkonsentrasi untuk berusaha di bidang percetakan.

Ditolak karyawan

Perwakilan Kodak, Andre Dietderich mengatakan kepada pengadilan bahwa perusahaan akan beroperasi jauh berbeda dengan yang sebelumnya.

"Kodak saat ini berbeda dengan perusahaan sebelumnya yang dikenal dengan hal yang menghasilkan gambar dan berbeda dengan yang pernah mengajukan perlindungan dari kebangkrutan," kata Dietderich.

Sebelumnya sejumlah karyawan perusahaan itu sempat mengajukan keberatan terhadap langkah Kodak yang mengajukan perlindungan dari kebangkrutan melalui pengadilan.

Sementara mayoritas pemegang saham menyetujui rencana pengajuan perlindungan dari kebangkrutan Kodak.

Akibat status Kodak sebelumnya, para kreditur hanya bisa berharap pengembalian sebesar 5 persen dari dana yang mereka pinjamkan kepada perusahaan itu.

Awal tahun ini Kodak sepakat untuk melepas usaha pembuat film dan cetaknya kepada dana pensiun Inggris sebesar 650 juta dollar AS.

Perusahaan itu mengajukan perlindungan dari kebangkrutan pada bulan Januari tahun 2012 setelah bisnis mereka dalam pembuatan perlengkapan fotografi digital kalah bersaing dengan pesaingnya. (Dyah Megasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

Whats New
IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

Whats New
IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com