Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Gunakan KTP Medan, Raline Shah Bingung Urus Rekening Bank

Kompas.com - 21/10/2014, 21:40 WIB
Tabita Diela

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Raline Shah mengaku kebingungan jika harus mengurus segala hal yang berkaitan dengan rekening banknya. Ketika menjadi pembicara dalam acara "talkshow" bertajuk "Uang dan Generasi Sekarang", artis pemeran tokoh Fatma dalam film "99 Cahaya di Langit Eropa" ini melontarkan keluhannya.

"Ribet kalau buka tabungan, karena KTP-ku kan masih Medan. Nggak bisa buka akun di Jakarta. Ini aja tadi ditelepon bankirku tanya kapan aku bisa ke Medan untuk tanda tangan," keluhnya, Selasa (21/10/2014).

Meski kebingungan, namun Raline mengaku sudah terbiasa dengan kegiatan perbankan. Raline menuturkan, sejak masih duduk di bangku sekolah, orangtuanya sudah membuatkan dia tabungan. "Aku udah punya account dari SD, karena itu dibukakan oleh orang tua," tukas Raline.

Karena sudah mengenal bank dan kegiatan menabung sejak kecil, Raline tahu persis pentingnya memiliki tabungan. Apalagi, kini bank sudah menawarkan berbagai kemudahan bertransaksi. Masih dalam acara bincang-bincang yang sama, Raline bercerita bahwa kini dia cukup terbantu dengan adanya kemudahan bertransaksi di seluruh dunia.

Menurut Raline, dengan menggunakan e-banking yang bisa diakses melalui telepon pintar, dia bisa melakukan banyak hal. Dia mengaku bisa menyelesaikan masalah terkait keuangan dengan mudah.

Raline menjelaskan, kemudahan transaksi tersebut dia gunakan untuk membayar sewa dan biaya servis apartemen, berbelanja, membayar tiket pesawat, serta membayar hotel. Menurut Raline, e-banking relatif lebih murah dan hemat.

Menurut Raline, berbeda dari ATM yang mengharuskan nasabah membayar "fee", transaksi lewat internet umumnya tanpa biaya.

"Yang aku cari selalu solusi untuk masalah aku. Setiap dua hari pasti keluar kota untuk travelling atau kerja. Agak ribet kalau harus bayar cash. Keluar negeri, currency-nya beda-beda. Ke mana-mana currency-nya banyak banget. Sebagai generasi sekarang, kita maunya easy, mobile. Lumayan ribet sekarang ini," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com