Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lanjutkan Penguatan, IHSG Ditutup di 5.127,93

Kompas.com - 19/11/2014, 16:32 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu (19/11/2014) seiring dengan langkah pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi.

Investor juga confidence terhadap perekonomian Indonesia. Hal itu terlihat dari investor asing yang memborong saham pada perdagangan hari ini, seiring dengan Bank Indonesia yang menaikkan suku bunga acuannya. Gerak IHSG berlawanan dengan sebagian besar bursa regional yang memerah pada sore hari ini.

Pada pukul 16.00, IHSG ditutup menguat sebesar 25,46 poin atau 0,49 persen menjadi 5.127,93. Sebanyak 193 saham diperdagangkan menguat, 107 saham melemah dan 86 saham stagnan. Volume perdagangan mencapai 5,76 miliar lot saham senilai Rp 5,68 triliun.

Saham-saham yang memberikan turnover positif terbesar bagi pemegang saham adalah BBCA (Rp 13.350), BSDE (Rp 1.640), ADRO (Rp 1.030), SIAP (Rp 238), dan SMGR (Rp 16.075). Di sisi lain, saham-saham yang memberi turnover negatif terbesar adalah BBRI (Rp 11.100), ASII (Rp 7.150), SSMS (Rp 1.250), WSKT (Rp 1.030), dan UNVR (Rp 31.100).

Dari 10 sektor saham, sembilan di antaranya menguat dan hanya satu sektor yang melemah. Sektor yang menguat adalah agribisnis (0,28 persen), pertambangan (0,32 persen), industri dasar (0,35 persen), konsumer (0,06 persen), properti (1,67 persen), infrastruktur (0,55 persen), keuangan (0,52 persen), perdagangan (0,92 persen) serta manufaktur (0,05 persen). Sementara, satu-satunya sektor yang melemah adalah aneka industri (-0,28 persen).

Sejumlah bursa di kawasan Asia Pasifik melemah pada sore hari ini, meskipun Wall Street kembali menembus rekor baru pada penutupan dini hari tadi. Bursa Jepang melemah setelah bank sentral negara tersebut tidak mengubah kebijakan moneternya, meski Jepang telah dinyatakan keluar dari resesi.

Bursa Sydney turun 0,57 persen atau 30,9 point menjadi 5.368,8. Sementara itu, bursa Shanghai kehilangan 0,22 persen atau 5,38 poin di posisi 2.450,99 dan bursa Hong Kong melemah 0,66 persen atau 155,86 poin di level 23.373,31. Adapun bursa Tokyo turun 0,32 persen atau 55,31 poin dan berhenti di posisi 17.288,75.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Spend Smart
Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Whats New
Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Whats New
Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com