Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SKK Migas Gandeng Blogger Jelaskan Industri Hulu

Kompas.com - 14/02/2015, 19:39 WIB
Nurulloh

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.
com - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menggandeng Kompasianer (blogger Kompasiana) untuk menyosialisasikan industri hulu minyak, gas dan bumi.

Acara dalam bentuk diskusi bertajuk "Mengenal Industri Hulu Minyak dan Gas" tersebut digelar dalam perhelatan rutin "Kompasiana Nangkring", Minggu (14/2) pagi, di Jakarta.

Kepala Humas SKK Migas Rudianto Rimbono menyampaikan, blogger dipandang sebagai sasaran yang tepat dalam proses edukasi masyarakat karena peran aktif mereka di dunia maya. Selain itu, bertemu dengan blogger juga dianggap memberi arti positif karena dapat langsung mendengar aspirasi atau kritik yang disampaikan.

Di hadapan puluhan blogger, Rudianto menjelaskan bagaimana industri hulu beroperasi dan bekerja. "Kegiatan hulu migas dimulai dengan proses rontgen isi bumi untuk melihat seismik dan jenis bebatuan" kata dia. 

Joang Laksanto, Vice President Development & Relations ConocoPhilips yang juga menjadi narasumber dalam kesempatan yang sama, menyesalkan pandangan masyarakat yang cenderung negatif terhadap industri hulu minyak, gas dan bumi. 

"Kami sangat miris karena industri migas ini kerap dicaci dan dihantam masyarakat padahal kami juga memberikan kontribusi (untuk negara)," kata Joang.

"Kompasiana Nangkring" merupakan kegiatan rutin yang digelar bagi para kompasianer dalam bentuk diskusi santai dengan mengangkat satu tema tertentu. 

Pada kesempatan "nangkring" bersama SKK Migas kali ini para kompasianer dapat mengikuti kompetisi blog dengan menuliskan ulasan di Kompasiana atas diskusi yang berlangsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com