Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Pertemuan The Fed, Harga Emas Dunia Naik

Kompas.com - 15/09/2015, 08:57 WIB
CHICAGO, KOMPAS.com - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange ditutup naik pada Senin (14/9/2015) waktu setempat (Selasa pagi WIB), di tengah pasar saham global yang melemah menjelang dimulainya pertemuan kebijakan penting Federal Reserve AS, Rabu ini.

Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Desember naik 4,4 dollar AS atau 0,4 persen menjadi 1.107,70 dollar AS per ounce.

Federal Reserve akan merilis pernyataan kebijakan penting pada Kamis sore sekitar pukul 14.00 waktu setempat, setelah pertemuan dua hari pengaturan suku bunga di mana The Fed akan menaikkan suku bunga acuan untuk pertama kalinya dalam lebih dari sembilan tahun.

Para analis mengatakan bahwa jika tidak ada keputusan kenaikan suku bunga dari bank sentral AS pada Kamis, ini dapat merusak dollar AS dan meningkatkan pasar emas.

Dollar AS yang lebih lemah bisa menjadi positif untuk komoditas termasuk emas yang dihargakan dalam dollar AS, karena membuat mereka lebih murah bagi investor yang memegang mata uang lainnya.

Emas juga mendapat dukungan dari penurunan pasar saham Eropa dan AS pada Senin.

Sementara itu, perak untuk pengiriman Desember turun 14,2 sen, atau 0,98 persen, ditutup pada 14,363 dollar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober kehilangan 9,5 dollar AS, atau 0,98 persen, menjadi 955,4 dollar AS per ounce.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com