Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hewan Kurban Bank Muamalat untuk 20.000 Penerima Manfaat

Kompas.com - 25/09/2015, 19:46 WIB

KOMPAS.com - Sebanyak 203 ekor hewan kurban yang disalurkan oleh Bank Muamalat dan Baitul Maal Muamalat (BMM) pada perayaan Idul Adha tahun ini untuk 20.000 penerima manfaat yakni kaum dhuafa, anak yatim, dan korban bencana di seluruh Indonesia. Dalam siaran persnya pada Jumat (25/9/2015), pihak Bank Muamalat memerinci dari 2003 ekor hewan kurban, 14 ekor di antaranya adalah sapi dan 89 ekor kambing.

Acara tersebut dimulai dengan penyerahan hewan kurban secara simbolis oleh Presiden Direktur Bank Muamalat Endy Abdurrahman kepada pihak BMM dan dilanjutkan dengan proses pemotongan hewan kurban. "Kehadiran kami melalui kegiatan kurban ini adalah bagian dari komitmen Bank Muamalat untuk mewujudkan kedekatan dengan masyarakat sekitar," jelas Presiden Direktur Bank Muamalat Endy Abdurrahman.

Menurut Endy, cara pemotongan hewan kurban ini merupakan bagian dari kegiatan tanggung jawab sosial (CSR) Bank Muamalat. Catatan Bank Muamalat menunjukkan, sepanjang 2014, saluran dana CSR Bank Muamalat berjumlah Rp 11,8 miliar. Dana sebesar itu terdiri dari zakat perusahaan tahun buku 2013, zakat karyawan dan zakat bagi hasil tabungan serta deposito.

Pada tahun sama, Bank Muamalat menyalurkan dana zakat melalui empat Lembaga Amil Zakat (LAZ) sebesar 2,5 persen dari laba bersih setelah pajak, yaitu sejumlah Rp 11,89 miliar. BMM mendapatkan 70 persen dari penyaluran dana zakat Bank Muamalat pada 2014 dari total penyaluran zakat sebesar Rp 8,3 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com