Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Daerah Mandiri Pangan, Bali Deflasi

Kompas.com - 03/11/2015, 02:00 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Badan Pusat Statistik(BPS) Provinsi Bali merilis perkembangan inflasi pada bulan Oktober 2015. Dalam rilisnya, BPS menyatakan bahwa inflasi Bali -0,64 persen(negatif).

Ini artinya, Bali mengalami deflasi. Dengan angka inflasi -0,64 persen cukup menunjukkan perkembangan ekonomi Bali yang cukup baik dan angka terendah dalam 19 tahun terakhir.

"inflasi kita negatif (-0,64 persen), deflasi. Angka ini terendah dalam 19 tahun terakhir, luar biasa," kata Kepala BPS Provinsi Bali, Panusunan Siregar, Denpasar, Senin (2/11/2015).

Panusunan menambahkan, pencapaian ini didukung berbagai faktor, di antaranya upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan perekonomian Bali dan menjadi mandiri pangan.

"Ini upaya pemerintah daerah yang sudah bekerja keras. Dan dukungan media juga," tuturnya.

Menurut Panusunan, Bali memiliki banyak potensi. "Pertaniannya luar biasa, pariwisata, apalagi kalau ada pelabuhan internasional,"ujarnya.

Data BPS Bali, selain Provinsi Bali yang menunjukkan deflasi, juga sampel kota, yaitu Denpasar dan Singaraja.

Jika Bali mencapai angka -0,64 persen, maka Denpasar -0,56 persen dan Singaraja -1,05 persen.

Andil komoditas yang mendorong deflasi pada Oktober 2015 meliputi tongkol pandang, bahan bakar rumah, tarif listrik, kangkung, semangka, pisang, angkutan udara, cabai merah, cabai rawit dan daging ayam ras.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com