Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun Ini, Lion Grup Berencana Tambah 44 Pesawat

Kompas.com - 08/01/2016, 13:03 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Lion Grup berencana menambah 44 pesawat pada 2016 ini. Pesawat-pesawat tersebut akan menambah armada maskapai di bawah bendara Lion Grup yakni Lion Air, Batik Air, dan Wings Air.

"Jadi untuk Lion Air itu 14 pesawat, Batik Air 18 pesawatnya, dan Wings Air 12 pesawat," ujar Presiden Direktur Lion Grup Edward Sirait di Jakarta, Kamis (7/1/2016).

Tambahan pesawat sebanyak itu atas asumsi pertumbuhan penumpang pesawat mencapai 15 persen pada 2016.

Data itu tutur Edward didapatkan dari Kementerian Perhubungan.

Terkait jenis pesawatnya, Edward merinci 12 pesawat untuk Wings Air adakah ATR, 18 pesawat untuk Batik Air terdiri dari Airbus dan Boeing, sedangkan 14 untuk Lion Air adalah Boeing.

Rencana tersebut akan fleksibel dengan permintaan pasar. Bila permintaan pasar besar, bisa saja Lion Grup mendatangkan lebih banyak pesawat, begitu sebaliknya.

Untuk dana investasi mendatangkan pesawat tersebut, Lion Grup tidak ambil pusing. Sebab menurut Edward pesawat-pesawat akan digunakan dengan skema sewa.

"Kita sekarang sudah jadi klien Boeing, Airbus. Kita sudah beropersi dalam posisi sekarang beda dengan ketika kita memulai dulu. Kalau dulu itu (hitung) berapa capital-nya, total investasinya," kata Edward.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com