Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SGMW Dirikan Pusat Pelatihan Otomotif Bagi Siswa SMK di Karawang

Kompas.com - 29/01/2016, 18:09 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Pabrikan otomotif China, PT SGMW Motor Indonesia meresmikan Pusat Pendidikan dan Pelatihan Otomotif Indonesia–China di SMKN 1 Karawang.

Pusat pendidikan dan pelatihan tersebut didirikan atas kerja sama SMKN 1 Karawang, SGMW Indonesia, dan Liuzhou City Vocational College (LCVC).

Presiden SGMW Indonesia Xu Feiyun mengatakan pendirian pusat pendidikan dan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dari para lulusan sekolah kejuruan ini.

"Kami merasa bangga dapat menjalin kerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Karawang dan SMKN 1 Karawang untuk mendirikan Pusat Pendidikan dan Pelatihan Otomotif Indonesia – China," ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (29/1/2016).

Selain membangun bengkel, dalam waktu dekat SGMW Indonesia juga akan menyediakan mesin mobil dan juga peralatan yang dibutuhkan untuk melatih para siswa.

Para lulusan terpilih juga berhak mengikuti program magang di SGMW Indonesia selama satu tahun.

Sebelumnya, SGMW Indonesia mengirimkan 63 penerima beasiswa ke Tiongkok untuk mempelajari teknologi dengan masa pendidikan tiga tahun di LCVC.

Program tiga tahun tersebut mencakup dua tahun pembelajaran akademis di LCVC dan satu tahun program magang di SGMW Motor di China dan SGMW Indonesia.

SGMW Indonesia saat ini tengah membangun pabrik pertamanya di Indonesia. Pabrik tersebut terletak di lahan seluas 60 hektar, yang diperuntukkan sebagai basis produksi dan pembuatan kendaraan di Indonesia, sekaligus sebagai basis ekspor untuk wilayah Asia Tenggara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com