Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hindari Harga Anjlok, Bulog Akan Beli Beras Petani Sebanyak-banyaknya

Kompas.com - 29/02/2016, 21:37 WIB
Ramanda Jahansyahtono

Penulis

CILACAP, KOMPAS.com - Menteri Pertanian, Amran Sulaiman menginstruksikan kepada Bulog untuk membeli gabah langsung dari petani di periode panen raya yang diprediksi Maret-April 2016.

"Saya sudah minta Bulog untuk membeli gabah langsung pada petani," ujar Amran di Cilacap, Minggu (28/02/2016).

Hal ini dilakukan untuk menghindari anjloknya harga gabah di level petani seperti yang terjadi di setiap musim panen raya sebelumnya.

Amran menilai, setiap kali memasuki musim panen puncak, harga gabah kerap anjlok karena pasokan yang melimpah.

Maka dari itu, dengan langkah Bulog membeli gabah langsung ke petani, dipastikan petani akan mendapatkan harga yang wajar.

"Kami tetapkan harga patokan pembelian Gabah Kering Panen (GKP) Rp 3.700 per kilogram, jadi bisa mengangkat petani," lanjut Amran.

Amran melanjutkan, pemerintah sudah menginstruksikan Bulog untuk dapat menyerap 5 juta gabah dari petani selama musim puncak panen.

Produksi gabah pada periode panen raya Maret tahun 2016 ini diprediksi bisa mencapai 12,8 juta ton GKG atau setara dengan 7,9 juta ton beras.

Dia mengatakan, jumlah tersebut sudah mencukupi kebutuhan konsumsi beras nasional.

"Jumlah tersebut cukup untuk memenuhi kebutuhan konsumsi beras penduduk sekitar 2,6 juta ton per bulan," lanjut Amran.

Harian Kompas/M Fajar Marta Neraca Beras Nasional

Direktur Pelayanan Perum Bulog Wahyu Suparyono mengatakan pihaknya siap untuk membeli gabah dari petani sebanyak-banyaknya.

Untuk itu, pihaknya sedang mempersiapkan gudang dan beberapa fasilutas lainnya.

Selain itu, wahyu juga berjanji untuk lebih aktif untuk membeli beras dari petani.

"Kalau dulu ada istilah petani malas menjual ke Bulog karena jauh, sekarang kami datangi ke lapangan," pungkas Wahyu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Whats New
Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com