Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Nomenklatur, Jusuf Kalla Minta Rizal Ramli Tahu Diri

Kompas.com - 11/03/2016, 17:05 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla menganggap tak perlu ada pembicaraan dengan Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli terkait masalah nomenklatur.

Ia hanya meminta Rizal lebih tahu diri.

"Oh tidak perlu dibicarakan, orang (Rizal Ramli) seharusnya mesti tahu sendiri dirinya," ujar Kalla usai menghadiri acara Indonesia International Furniture Expo 2016 di Jakarta, Jumat (11/3/2016).

Wapres menuturkan, sikapnya kepada Rizal Ramli sebatas ingin membuktikan mana yang benar dan salah.

Ia mengaku tidak memiliki sentimen pribadi apapun kepada Rizal Ramli.

"Siapa yang sentimen, apa urusannya sentimen. Mana yang benar dan salah, itu saja," kata Kalla.

Menurut Wapres, persoalan nomenklatur kementerian sebenarnya menjadi urusan Sekretariat Kabinet (Setkab).

Oleh karena itu tutur Kalla, pembicaraan terkait persolan nomenklatur sebenarnya  cukup diselesaikan di tingkat Setkab.

"Itu urusannya Setkab," kata Kalla.

Sebelumnya, Kalla menegaskan bahwa tidak ada perubahan nomenklatur Kementerian Koordinator Kemaritiman menjadi Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Sumberdaya.

Dasar hukum itu ada di Perpres 10 Tahun 2015.
(Baca : Istana Belum Pastikan Ada Perubahan Nomenklatur Kemenko Kemaritiman)

Sementara Rizal Ramli sudah menggunakan nama resmi kementerian yang ia pimpin yakni Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Sumberdaya. 

Sejak diangkat menjadi Menteri pada Agustus 2015, Rizal mengatakan bahwa perubahan nama itu sudah disetujui Presiden Jokowi.

Polemik soal nomenklatur ini menambah panjang perseteruan di internal pemerintah.

Harian Kompas Polemik Internal Pemerintah


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com