Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BPS: Upah Buruh Informal Perkotaan di Februari Alami Kenaikan

Kompas.com - 15/03/2016, 13:50 WIB
Aprillia Ika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data upah buruh informal perkotaan di Februari.

Tercatat, upah buruh perkotaan alami kenaikan di Februari 2016 dibanding di Januari. Upah nominal buruh bangunan (bukan mandor) di Februari naik 0,18 persen dari Rp 81.221 menjadi Rp 81.367 per hari.

Upah nominal buruh potong rambut wanita naik 0,34 persen dari Rp 24.048 menjadi Rp 24.130 per kepala.

Sementara upah nominal pembantu rumah tangga naik 0,49 persen dari Rp 357.550 per bulan menjadi Rp 359.302 per bulan.

BPS: Upah Buruh Perkotaan di Februari 2016.
Buruh Tani

BPS juga mencatat, upah nominal harian buruh tani nasional pada Februari 2016 naik sebesar 0,41 persen dibanding upah buruh tani Januari 2016, yaitu dari Rp 47.241 menjadi Rp 47.437 per hari. Upah riil mengalami kenaikan  sebesar  0,33 persen.

Upah nominal harian buruh bangunan (tukang bukan mandor) pada Februari 2016 juga naik 0,18 persen dibanding upah Januari 2016, yaitu dari Rp 81.221 menjadi Rp 81.367 per hari. Upah riil mengalami kenaikan sebesar 0,27 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com