Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BI Rate Bersahabat, Waskita Terbitkan Obligasi Berkelanjutan

Kompas.com - 05/04/2016, 15:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Waskita Karya (Persero) Tbk tengah melirik penghimpunan dana melalui skema obligasi.

Emiten sektor konstruksi ini menilai skema tersebut menjadi menarik karena saat ini suku bunga acuan Bank Indonesia tengah bersahabat.

BI Rate yang berada di level 6,75 persen ini dinilai menguntungkan bagi perusahaan karena pembayaran bunga nantinya tidak terlalu tinggi.

"Obligasi saat ini menarik karena BI rate turun, maka dari itu kami akan menerbitkan obligasi berkelanjutan," ujar Direktur Utama Waskita Karya M Choliq kepada wartawan di Jakarta, Selasa (5/4/2016).

Tak tanggung-tanggung emiten pelat merah dengan kode WSKT ini berencana menerbitkan obligasi berkelanjutan sebesar Rp 5 Triliun.

Adapun porsi yang akan ditempuh yakni, untuk tahun ini akan diterbitkan sebesar Rp 2 Triliun dan di tahun depan sebesar Rp 3 Triliun.

Choliq menyebutkan, hingga saat ini masih diproses oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dan diharapkan pada bulan Mei atau Juni obligasi senilai Rp 2 Triliun dapat diterbitkan.

"Masih proses di OJK, perkiraannya bulan Mei atau Juni kami terbitkan," imbuh Choliq.

Adapun peruntukan dana segar yang diperoleh dari skema obligasi akan dialokasikan untuk modal perseroan dan suntikan dana ke anak usaha.

Sebesar 70 persen akan dialokasikan untuk modal perseroan dan 30 persen untuk anak usaha. (Iwan Supriyatna)

Kompas TV Kinerja Wijaya Karya di Bawah Target

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com