Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bursa Eropa Terdorong Kenaikan Saham Sektor Energi dan Ritel

Kompas.com - 11/04/2016, 08:40 WIB
Iwan Supriyatna

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bursa saham Eropa pada penutupan perdagangan Jumat pekan lalu, atau Sabtu dini hari WIB, mampu bangkit dari pelemahannya. 

Kenaikan ini setelah sempat terimbas sentimen negatif dari hasil pembicaraan antara Orange dan Bouygues, terkait kesepakatan akuisisi French Telecoms, perusahaan yang tengah terancam bangkrut.

"Bursa saham Eropa terlihat mampu bangkit dari pelemahannya yang ditopang saham-saham defensif," tulis riset NH Korindo Securities, Senin (11/4/2016).

Meski demikian, bursa saham Eropa mampu bergerak di area positif. Hal ini berkat penguatan saham sektor energi hingga 1 persen akibat reboundnya harga komoditas dunia.

Juga akibat menguatnya saham-saham ritel yang dipercaya turut menopang kenaikan bursa saham Eropa.

Dibukanya bursa saham Eropa di area positif membuat pelaku pasar kembali dilanda rasa optimisme setidaknya untuk dua hari ke depan.

"Keadaan tersebut dijadikan momentum oleh para pelaku pasar untuk melakukan aksi belinya," papar Head of Research NHKSI Reza Priyambada dalam risetnya.

Sementara itu, suatu survei menunjukkan French Business Activity masih stagnan sehingga para investor masih dibayang-bayangi akan pelemahan ekonomi dunia, khususnya Uni Eropa, yang masih belum pulih dan mencoba keluar dari keadaan deflasi.

Laju bursa saham Eropa di awal perdagangan cenderung berada di zona merah seiring variatifnya data.

Meningkatnya house price index Inggris tertutupi penurunan industrial production Spanyol dan perlambatan pada balance of trade dan current account Perancis.

Adapun sentimen-sentimen negatif yang menghantui pergerakan bursa Eropa diantaranya, kenaikan saham-saham kesehatan yang tertutupi oleh pelemahan pada saham-saham otomotif.

Menguatnya data investec services PMI Italia yang tertutupi rilis data penurunan factory and industrial orders Jerman.

Serta variatifnya rilis data markit composite PMI dan markit services PMI, retail sales di
Perancis, Jerman, hingga Zona Euro yang tidak juga memberikan imbas cukup baik pada laju bursa saham Eropa sehingga cenderung berada di zona merah.

"Kondisi ini terus berlanjut hingga akhir perdagangan dimana tetap berada di zona merah," pungkas Reza.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com