Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Prudential Menggandeng Nasabah Standard Chartered

Kompas.com - 12/05/2016, 18:54 WIB

KOMPAS.com - Perusahaan asuransi Prudential Indonesia memunyai cara tersendiri untuk menggandeng nasabah Bank Standard Chartered Indonesia. Cara tersebut, sebagaimana siaran pers Prudential Indonesia pada Kamis (12/5/2016), adalah dengan meluncurkan produk unitlink Versalink maxima protection. Produk tersebut, kata Presiden Direktur Prudential Indonesia Rinaldi Mudahar, tersedia mulai hari ini. Hadir dalam kesempatan peluncuran itu Chief Executive Officer (CEO) Bank Standard Chartered Indonesia Shee Tse Koon.

Versalink maxima protection memberikan perlindungan asuransi jiwa sekaligus potensi hasil investasi yang sesuai dengan profil risiko setiap nasabah. Produk ini dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan perlindungan dan investasi bagi nasabah Standard Chartered Bank Indonesia di segmen menengah ke atas.

Prudential Indonesia memunyai lebih dari 2,5 juta orang nasabah. Jumlah dana kelolaan sebesar Rp 45,2 triliun pada 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com