Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BRI Siapkan Rp 3,8 Triliun untuk Kredit Sektor Kelautan dan Perikanan

Kompas.com - 15/05/2016, 16:56 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menyiapkan penyaluran kredit di sektor kelautan dan perikanan terkait program JARING (Jangkau, Sinergi, dan Guideline) sebesar Rp 3,8 triliun.

Adapun realisasi penyaluran kredit tersebut pada kuartal I 2016 mencapai Rp 1,7 triliun kepada 64.000 debitor.

"Jumlah tersebut hampir mencapai setengah dari target yang telah ditetapkan,” ujar Corporate Secretary BRI Hari Siaga Amijarso dalam pernyataan resmi, Minggu (15/5/2016).

Di 2015, total kredit terkait Program JARING yang telah disalurkan BRI kepada 223.000 pelaku usaha mencapai Rp 4,3 triliun. Jumlah tersebut telah melampaui target yang telah ditetapkan yaitu sebesar Rp 2,5 triliun, atau tercapai 168 persen dari target.

Hari menjelaskan, tiga provinsi yang menyerap kredit paling banyak adalah Provinsi Sulawesi Selatan sebesar Rp 280,2 miliar atau 16,2 persen, Jawa Barat sebesar Rp 163,6 miliar atau 9,5 persen, dan Jawa Tengah sebesar Rp 148,1 miliar atau 8,6 persen.

“Sedangkan sisanya relatif cukup merata di wilayah lainnya di seluruh Indonesia,” imbuh Hari.

Dari total kredit yang telah disalurkan tersebut, sektor Perdagangan Eceran dan Hasil Perikanan Lainnya masih mendominasi pembiayaan, yaitu sekitar 55,6 persen.

Kemudian diikuti pembiayaan di sektor Budidaya Biota Air Tawar Lainnya 12,3 persen, dan sisanya ke sektor usaha yang lain. Hingga saat ini, penyaluran pembiayaan Bank BRI dalam sektor kelautan dan perikanan dari hulu ke hilir yang mencakup Penangkapan, Pembenihan, Budidaya, Pengolahan dan Produksi serta Perdagangan, telah tersebar secara merata di berbagai wilayah di Indonesia.

"Kekuatan kami adalah performa IT yang optimal serta unit kerja yang mengakar dan terbesar di Indonesia, hingga saat ini jumlah jaringan mikro, termasuk Teras BRI, Teras BRI keliling dan Teras BRI kapal adalah 8.539 outlet yang beroperasi secara real time online,” kata Hari.

Kompas TV Liburan Panjang, BRI Siapkan Rp 5 T

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com