Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur Jateng Minta 31 Perusahaan Perikanan Berskala Besar untuk IPO

Kompas.com - 17/05/2016, 16:39 WIB
Iwan Supriyatna

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyarankan perusahaan di Jawa Tengah mencari modal melalui penawaran umum perdana saham atau initial public offering/IPO ketimbang mengajukan kredit dari bank. 

Saran tersebut juga ditujukan terhadap 31 perusahaan perikanan berskala besar di Jawa Tengah.

"Proses pencarian pendanaan melalui IPO ini menjadi salah satu cara yang efektif. Di Jateng ini pantainya lumayan panjang, nelayannya juga lumayan banyak. Jadi harus didukung industri perikanannya dari sisi permodalan," ujar Ganjar usai menghadiri acara bertema 'Pasar Modal Sebagai Sumber Pendanaan Industri Di Sektor Kelautan dan Perikanan' di Semarang, Selasa (17/5/2016).

"Ada 31 perusahaan perikanan yang pasarnya ekspor memiliki potensi untuk IPO. Kalau sudah IPO, perusahaan akan semakin terbuka dan governance-nya akan lebih baik. 31 perusahaan ini kita dorong untuk IPO agar lebih besar lagi," tutur Ganjar.

Ganjar mengatakan, di Jawa Tengah selain sektor perikanan masih banyak sektor-sektor lain yang memerlukan pendanaan.

"Ini cara pembiayaan yang efektif, di Jawa Tengah ini cukup banyak perusahaan yang membutuhkan pembiayaan," Sebut Ganjar.

Menurut Ganjar, ini adalah saat yang tepat untuk industri perikanan meningkatkan kapasitas perusahaannya.

"Kalau kita ocean oriented maka kita akan menjadi negara yang kaya," pungkas Ganjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com