Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinyal Kenaikan Suku Bunga Acuan The Fed Makin Kentara, Wall Street Ditutup "Flat"

Kompas.com - 19/05/2016, 05:43 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Munculnya indikator bahwa Federal Reserve akan menaikkan suku bunga acuannya membuat Wall Street ditutup flat di akhir perdagangan Rabu (18/5/2016) waktu AS atau Kamis (19/5/2016) waktu Indonesia.

Bursa AS sempat menguat di pparuh pertama perdagangan, akan tetapi menjelang ditutupnya bursa, pergerakan semakin terbatas setelah Federal Reserve merilis ringkasan hasil pertemuan.

Hingga pasar ditutup indeks Standard and Poor's 500 menguat tipis 0,42 poin atau 0,02 persen di posisi 2.047,63. Sementara itu indeks Dow Jones industrial average turun 3,36 poin atau kurang dari 0,1 persen di level 17.526,62. Adapun indeks teknologi Nasdaq menguat 23,39 poin atau 0,5 persen di level 4.739,12.

"The Fed benar-benar menjadi acuan bagi pasar modal, menjadi penentu harga ketimbang sentimen yang lainnya," ujar Ernie Cecilia, chief investment officer pada Bryn Mawr Trust.

Dalam risalah hasil pertemuan The Fed diketahui bahwa para petinggi bank sentral AS menilai naiknya suku bunga acuan pada Juni adalah sesuatu yang tepat, sepanjang ekonomi dan pasar tenaga kerja terus membaik.

Terhadap isu ini, sejumlah investor menyatakan kekhawatirannya bahwa naiknya suku bunga acuan The Fed akan semakin membebani pertumbuhan ekonomi AS yang hanya berada di level 0,5 persen di kuartal I tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com