Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kementan Gelar Operasi Pasar Murah di Jakarta

Kompas.com - 12/06/2016, 09:49 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pertanian (Kementan) bersama tim stabilisasi harga pangan menggelar operasi pasar murah di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (12/6/2016).

Operasi pasar ini merupakan tindak lanjut atas rapat koordinasi jumat lalu di Kementerian Pertanian.

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dan Menteri Perindustrian Saleh Husin hadir dalam operasi pasar murah yang berlokasi di Kantor Dirjen Hortikultura Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

"Jadi ini operasi pasar kita lakukan besar-besaran. Kita buka seluruh titik di Indonesia ada 4.000 setiap hari. Solusi jangka pendek adalah operasi besar-besaran untuk menghadapi Idul Fitri. Jangka panjang toko tani Indonesia memotong rantai pasok," ujar Menteri Pertanian Amran Sulaiman di Pasar Minggu Jakarta, Minggu (12/6/2016).

Mentan menjelaskan bahwa persoalan pangan tidak bisa diselesaikan hanya Kementerian Pertanian saja tapi juga Kementerian-Kementerian lain terkait.

"Kita ini sinergi, egoisme sektoral kita hilangkan, jadi ini soal pangan tidak bisa selesai hanya dengan satu kementerian saja, kementan, kemenperin, kemendag, kemenkop ini satu kesatuan gak bisa dipisah," tambah Amran.

Dalam operasi pasar ini, tim stabilisasi harga pangan menjual berbagai aneka komoditas pokok seperti beras, minyak goreng, daging sapi, bawang merah, dan daging ayam dan juga paket sembako yang bekerja sama dengan Artha Graha Peduli.

Harga yang dipasarkan dalam operasi pasar ini tergolong lebih rendah dibandingkan harga yang ada dipasaran, seperti daging sapi dijual dengan harga Rp 75.000 per kilogram, daging ayam Rp 30.000 sampai dengan Rp 30.500 per kilogram, bawang merah Rp 23.000 per kilogram, cabai merah Rp 18.000 per kilogram dan minyak goreng dilepas Rp 11.000 per liter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com