Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudirman Said Serahkan Tiga PR Ini ke Chandra

Kompas.com - 27/07/2016, 16:47 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menitipkan tiga fokus pekerjaan rumah (PR) kepada menteri terpilih yang baru, Arcandra Tahar.

Sudirman menuturkan, tiga fokus PR yang diserahkan ke Chandra tersebut pada akhirnya bermuara pada reformasi di sektor energi.

“Pertama, meninggalkan praktik tidak etis di masa lalu. Kedua, mengejar ketertinggalan Indonesia di sektor energi akibat praktik itu. Ketiga, membangun fondasi perjalanan jangka panjang,” kata Sudirman di kantornya seusai pengumuman perombakan kabinet, Rabu (27/7/2016).

Sudirman yakin Chandra yang memiliki latar belakang kompetensi di bidang minyak dan gas bumi (migas) bisa melaksanakan reformasi di sektor energi dengan baik.

“Semua orang profesional pasti melihat apa yang kurang, (kemudian) diperbaiki. Yang baik, (akan) diteruskan. (Saya yakin) Ini akan menjadi sikap beliau (Chandra),” imbuh Sudirman.

Sudirman menyampaikan, tidak ada pesan khusus kepada Chandra, selain meneruskan reformasi di sektor energi.

Tentunya, kata dia, sebagaimana disampaikan Presiden Joko Widodo, tantangan yang dihadapi Chandra ke depan mungkin akan membutuhkan berbagai penyesuaian kebijakan.

Sementara itu, terkait berbagai tim atau komite yang dibentuk Sudirman sebelumnya di lingkup Kementerian ESDM, dia menyerahkan sepenuhnya kepada Chandra dan tim atau komite yang sudah terbentuk.

“Nanti Pak Sekjen akan menjelaskan, manfaatnya apa, tantangannya apa, PR-nya apa. Tetapi, tetap saya menghargai prioritas preferensi menteri yang baru,” pungkas Sudirman.

Kompas TV Para Menteri Dukung Putusan Jokowi soal Masela

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com