Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manjakan Konsumen, Alibaba Pamer Teknologi VR Buy+

Kompas.com - 11/11/2016, 20:34 WIB
Aprillia Ika

Penulis

SHENZEN, KOMPAS.com - Ada agenda tersembunyi Alibaba Group mengadakan ajang belanja online 11.11 Global Shopping Festival pada 11 November 2016 ini. Ternyata, Alibaba kepingin pamer teknologi Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR).

Joe Tsai, Vice Chairman Alibaba Group, mengatakan bahwa pada ajang Singles Day 2015 lalu sebanyak 80 persen konsumen Alibaba menggunakan mobile. Untuk itu di 2016 harus ada teknologi terkini yang menarik bagi konsumen ketika berbelanja menggunakan smartphone-nya.

Pertama, teknologi VR bernama Buy+. Teknologi yang digunakan dengan kacamata VR ini membuat pembeli di ajang 11.11 seperti masuk ke mall atau toko yang sesungguhnya. Produk yang dijual bisa dilihat detil tiga dimensi (3D).

Dengan demikian untuk produk seperti pakaian dan tas, konsumen bisa tetap merasakan dan melihat-lihat produk seperti apa yang akan dibelinya.

"Sudah banyak merchant yang mau kerja sama VR ini. Misal Macy's, Target dan Protect & Gambler," kata Tsai, Kamis (10/11/2016).

Kedua, Alibaba ingin pamer teknologi Augmented Reality dengan game seperti Pokemon Go. Cara kerjanya mirip dengan Pokemon Go, yakni pengguna game ini harus menangkap kucing, sebagai lambang Tmall, platform toko online Alibaba.

Game mobile devices ini sekarang bisa digunakan di KFC dan Starbucks.

"Riteler suka karena meningkatkan trafik mereka, dengan banyaknya pengguna game ini," lanjut Tsai.

Dengan dua teknologi ini, Alibaba ingin menciptakan tren pengalaman berbelanja lebih melalui entertaintment shopping. Ini beda dari pengalaman konsumen festival belanja online lain, misal di Amazon.

Menurut Tsai, di AS rata-rata konsumen belanja online tidak mau lama berada di website Amazon.

"Hadirnya teknologi ini juga karena faktor basis pengguna Alibaba di China yang sangat muda, sebanyak 75 persen menggunakan mobile dan rata-rata berusia di bawah 35 tahun," lanjut Tsai.

Menurut penelitian Alibaba, rata-rata orang muda selalu ingin berbagi, menunjukkan dan ingin merasakan pengalaman baru. Sehingga pengalaman belanja yang menyenangkan menjadi penting.

Sebagai informasi, ajang 11.11 ini dulunya bernama Singles Day atau Hari Jomblo. Ajang belanja online 24 jam penuh ini selalu digelar pada tanggal 11 November setiap tahun sejak 2009.

Pada 2015, Alibaba menghasilkan 14,3 miliar dollar AS melalui Alipay. Transaksi mobile mencapai 68,67 persen dari gross merchandise volume (GMV).

Transaksi dilaksanakan di 232 negara dengan lebih dari 16.000 merek. Ajang ini juga diikuti 115 juta pembeli dan 40.000 merchants dari seluruh dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com