Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhub Targetkan Bandara Kertajati Majalengka Beroperasi pada 2018

Kompas.com - 27/11/2016, 12:53 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan, pembangunan Bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat akan selesai pada 2018. 

Hal tersebut dikatakan Budi Karya, saat dirinya bertemu dengan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heriawan di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (26/11/2016).

"Awal kuartal I 2018 semestinya bisa beroperasi. Kami akan utamakan itu dulu," ujar Budi Karya. 

Budi Karya mengungkapkan, saat sudah terbangun landasan pacu sepanjang 2.500 meter di Bandara Kertajati. Dengan panjang landasan itu, bandara tersebut bisa didarati oleh pesawat berbadan lebar. 

"Kami harapkan pengelolaan Bandara Kertajati ini bisa kerja sama dengan PT Angkasa Pura II (Persero)," kata mantan Direktur PT Angkasa Pura II (Persero) ini.

Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heriawan menambahkan, selama ini pembangunan bandara tersebut masih terkendala masalah tanah. 

"Ada kemajuan luar biasa di beberapa tempat. Kertajati kejar lahan runway untuk jamaah umroh. Diperlukan 3.000 meter, yang sudah dibangun 2.500 meter, tinggal dilanjutkan lagi 500 meter. Sekarang selesai dan tahun depan siap bangun. 500 meter anggarannya Rp 125 miliar, dan masyarakat oke untuk lahan," jelasnya. 

Dirinya juga memastikan, pendanaan pada proyek Bandara Kertajati tidak memerlukan investor asing.

Menurut dia, proyek bandara tersebut didanai oleh Pemerintah Provinsi yang bekerja sama dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com