Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memanfaatkan Peluang Usaha Kreatif Saat Pilkada DKI Jakarta

Kompas.com - 15/01/2017, 12:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemilihan kepala daerah DKI Jakarta secara langsung alias Pilkada DKI masih berlangsung. Pada 15 Februari, masyarakat Jakarta akan menentukan pilihan mereka: Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, atau Anies Baswedan-Sandiaga Uno. 

Pada masa kampanye seperti sekarang, rupanya banyak pelaku usaha yang memanfaatkan momentum Pilkada langsung DKI saat ini untuk meraih penghasilan baru. Diam-diam mereka berjualan pernak-pernik calon gubernur idaman di lapak offline maupun online.

Pernak-pernak souvenir para calon gubernur Jakarta itu bisa ditemui di situs marketplace yang sudah dikenal luas seperti Bukalapak, Tokopedia, dan Blibli.

Bentuknya bermacam-macam, mulai dari topi, kaos, jaket, hingga aksesoris handphone.

Masih ada waktu sebulan lagi hingga 15 Februari buat Anda memanfaatkan momen Pilkada ini untuk ikut ambil untung.

Caranya, apalagi kalau bukan dengan berjualan pernak pernik calon Pilkada. Bentuknya bisa bermacam-macam. Yang jelas, semakin kreatif dan menarik jualan Anda, semakin tinggi menarik minat para fans pasangan calon maupun komunitasnya untuk membeli jualan Anda.

Guna menjangkau pasar dengan cepat, Anda bisa memaksimalkan marketplace untuk memasarkan jualan Anda.

Selain itu, jangan lupa untuk membuat pernak-pernik yang mewakili semua pasangan calon DKI sekaligus, tidak hanya satu pasangan calon saja, agar pasar Anda semakin luas sehingga potensi keuntungan semakin besar.

Apa saja bentuk pernak pernik pasangan calon yang menarik? 

Kaos dan baju

Pakaian yang satu ini paling banyak dijual oleh para pedagang musiman. Lihat saja di situs-situs marketplace online: kaos yang mewakili Agus-Silvi, Ahok-Djarot, dan Anies-Sandi sangat mudah ditemui.

Harganya beragam, mulai Rp 80.000 hingga Rp 110.000 per kaos. Begitu pula harga baju.
Anda pun bisa menambah koleksi kaos calon gubernur DKI dengan disain yang menarik atau menggunakan kata-kata yang menarik perhatian.

Selain itu, agar menarik, Anda bisa tawarkan dengan harga yang sedikit miring atau promosi menarik, sepanjang tetap memberikan margin buat Anda.

Topi

Souvenir berupa topi juga menarik untuk digunakan. Barang ini sering digunakan untuk kegiatan di luar ruangan. Tidak hanya kalangan remaja, topi juga sering digunakan oleh dewasa. Selama Pilkada, topi banyak digunakan untuk kegiatan-kegiatan di ruang terbuka.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Whats New
Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Whats New
Wamendes PDDT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Wamendes PDDT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Whats New
IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

Whats New
Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Whats New
Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Whats New
Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Whats New
Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Rilis
Waskita Karya Bakal Jadi Anak Usaha Hutama Karya pada September 2024

Waskita Karya Bakal Jadi Anak Usaha Hutama Karya pada September 2024

Whats New
Menko Airlangga: Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal I-2024 Tertinggi sejak 2015

Menko Airlangga: Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal I-2024 Tertinggi sejak 2015

Whats New
IHSG dan Rupiah Ditutup Melemah

IHSG dan Rupiah Ditutup Melemah

Whats New
Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Whats New
Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Whats New
Meski Ada Momen Ramadhan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Meski Ada Momen Ramadhan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Whats New
Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com