Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Bergerak Menguat Terbatas, Saham Batu Bara Bisa Jadi Pilihan

Kompas.com - 04/04/2017, 08:44 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini Selasa (4/4/2017) diperkirakan akan bergerak menguat terbatas di tengah mahalnya valuasi indeks komposit ketimbang indeks bursa lain di kawasan Asia.

"Fokus perdagangan Selasa adalah pembelian saham berbasis batu bara menyusul kenaikan tajam harga batu bara," kata analis dari MNC Securities, Edwin Sebayang kepada Kompas.com, Selasa.

Indeks harga saham emiten asal Indonesia yang diperdagangkan di bursa Amerika Serikat I Shares MSCI Indonesia ETF (EIDO) naik 1,36 persen dan emas naik 0,33 persen.

Edwin memperkirakan, IHSG akan bergerak pada rentang 5.571-5.659. Sedangkan rupiah akan berada di kisaran 13.240-13.375.

Adapun rekomendasi beli untuk saham PTBA, ITMG, ADRO, HRUM dan ISSP. Selain itu, layak diamati saham TOTL,, SMGR, JPFA, CPIN, PGAS, serta AKRA.

Saham-saham seperti WSKT, BBTN, BBCA, TLKM, GGRM, UNTR, dan ASII juga bisa jadi pilihan. Edwin merekomendasikan tahan saham PTPP, WIKA, ADHI, dan BBNI.

IHSG pada Senin kemarin ditutup menguat 0,7 persen seiring berkurangnya tekanan inflasi pada Maret. Aksi beli bersih asing tercatat Rp 438,48 miliar, sehingga sejak awal tahun mencapai Rp 8,76 triliun.

"Trend penurunan sektor properti tidak terjadi atas saham properti berbasis daerah industri," tutur Edwin.

BEST meraup laba bersih Rp 336,21 miliar, atau naik 58,7 persen secara tahunan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com