Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BTPN Wow!, Program Menabung Melalui Agen yang Diminati Jutaan Nasabah

Kompas.com - 06/05/2017, 22:00 WIB
Andi Hartik

Penulis

BLITAR, KOMPAS.com - Program BTPN Wow! merupakan produk Layanan Keuangan Tanpa Kantor untuk Keuangan Inklusif (Laku Pandai) dari PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk atau BTPN.

Data BTPN menunjukkan bahwa nasabah produk ini terus bertambah. Terhitung per akhir Maret, jumlah nasabah BTPN Wow! sudah mencapai 3,4 juta nasabah dengan 178.000 agen.

Hal itu disampaikan oleh Executive Vice President Product and Customer Experience Head BTPN Achmad Nusjirwan Sugondo di Blitar, Jumat (5/5/2017). 

"Mereka (nasabah) adalah unbanked. Orang yang sebelumnya belum pernah punya rekening bank," kata dia.

Adapun golongan unbanked yang dimaksud paling banyak adalah dari kalangan petani. Selain itu buruh informal, pekerja domestik dan pengusaha kecil dan menengah.

"Produk ini sejauh ini sangat positif tanggapannya oleh masyarakat. Karena produk ini dipergunakan untuk menabung. Program ini sangat nyaman digunakan orang untuk menabung," jelasnya.

Dikatakan Sugondo, hanya 36 persen dari orang dewasa di Indonesia yang punya rekening tabungan. Sementara sisanya sebesar 64 persen tidak memiliki rekening tabungan atau unbanked. 

Target BTPN Wow!

 

Menurut Sugondo, jumlah nasabah dan agen BTPN Wow! itu tersebar di Pulau Jawa, Sumatera dan Bali. Selain itu, pada tahun ini, produk BTPN Wow! sudah mulai merambah ke Pulau Kalimantan, Sulawesi dan Nusa Tenggara.

"Tahun 2017 ini, sudah masuk ke kota - kota besar di Kalimantan dan Sulawesi. Kami juga masuk ke Nusa Tenggara," jelasnya.

Kedepan BTPN akan menyasar wilayah Maluku dan Papua supaya produk BTPN Wow! ini tersebar di seluruh Indonesia.  

Sekadar informasi, BTPN Wow! merupakan produk dari BTPN untuk mempermudah akses masyarakat untuk menabung.

Produk itu menggunakan sistem digital. Bisa diakses melalui telpon seluler berbagai jenis. Baik smartphone atau ponsel yang masih "jadul".

Regional Sales Manager Jawa Timur 1 Jember - Pacitan BTPN Gatot Setiawan mengatakan, jumlah nasabah BTPN Wow! di wilayah Jawa Timur 1 mencapai 150.000 nasabah dengan 6.000 agen per akhir April 2017.

Selanjutnya, BTPN akan melakukan pengembangan. Khususnya di daerah yang masih belum terjangkau sama sekali. "Tahun ini akan dibuka di Pacitan, Nganjuk, Lumajang dan Kabupaten Kediri," jelasnya.

(Baca: BTPN Terus Tambah Agen Laku Pandai BTPN Wow!)

Kompas TV Laba Bersih BTPN Semester I Turun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Wapres Minta Manfaat Ekonomi Syariah Bisa Dirasakan Masyarakat

Wapres Minta Manfaat Ekonomi Syariah Bisa Dirasakan Masyarakat

Whats New
PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3, S1, dan S2

PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3, S1, dan S2

Work Smart
Tur Wisata Lebaran Makin Ramai, Ini Strategi Dwidaya Tour Tetap Dorong Transaksi Tahun Ini

Tur Wisata Lebaran Makin Ramai, Ini Strategi Dwidaya Tour Tetap Dorong Transaksi Tahun Ini

Whats New
Rupiah Tertekan, 'Ruang' Kenaikan Suku Bunga Acuan BI Jadi Terbuka

Rupiah Tertekan, "Ruang" Kenaikan Suku Bunga Acuan BI Jadi Terbuka

Whats New
Hana Bank Catat Laba Bersih Rp 453 Miliar, Total Aset Naik

Hana Bank Catat Laba Bersih Rp 453 Miliar, Total Aset Naik

Whats New
Tingkatkan Produksi Beras di Jateng, Kementan Beri Bantuan 10.000 Unit Pompa Air

Tingkatkan Produksi Beras di Jateng, Kementan Beri Bantuan 10.000 Unit Pompa Air

Whats New
Genjot Energi Bersih, Bukit Asam Target Jadi Perusahaan Kelas Dunia yang Peduli Lingkungan

Genjot Energi Bersih, Bukit Asam Target Jadi Perusahaan Kelas Dunia yang Peduli Lingkungan

Whats New
HM Sampoerna Bakal Tebar Dividen Rp 8 Triliun

HM Sampoerna Bakal Tebar Dividen Rp 8 Triliun

Whats New
PLN Nusantara Power Sebut 13 Pembangkit Listrik Masuk Perdagangan Karbon Tahun Ini

PLN Nusantara Power Sebut 13 Pembangkit Listrik Masuk Perdagangan Karbon Tahun Ini

Whats New
Anak Muda Dominasi Angka Pengangguran di India

Anak Muda Dominasi Angka Pengangguran di India

Whats New
Daftar 6 Kementerian yang Telah Umumkan Lowongan PPPK 2024

Daftar 6 Kementerian yang Telah Umumkan Lowongan PPPK 2024

Whats New
Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Whats New
Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Whats New
Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Earn Smart
Setelah Akuisisi, Mandala Finance Masih Fokus ke Bisnis Kendaraan Roda Dua

Setelah Akuisisi, Mandala Finance Masih Fokus ke Bisnis Kendaraan Roda Dua

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com