Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pergerakan IHSG Tunggu Data Inflasi

Kompas.com - 02/06/2017, 09:57 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Jumat (2/6/2017) hari ini diperkirakan berpotensi menguat. Pengumuman data inflasi Mei 2017 yang diperkirakan stabil bakal memengaruhi laju IHSG di akhir pekan ini.

"Saat ini adalah awal bulan yang merupakan pengujung semester I-2017. Pola pergerakan IHSG akan diwarnai oleh rilis data perekonomian di awal bulan ini," kata analis PT Indosurya Mandiri Sekuritas, William Suryawijaya dalam laporannya.

Prediksi stabilnya data perekonomian yang akan dirilis oleh BPS hari ini akan, menurut William, akan memberikan sentimen positif pada pergerakan IHSG.

BPS akan mengumumkan data ekonomi Mei 2017 seperti perkembangan Indeks Harga konsumen (IHK), indeks Harga Perdagangan Besar, Nilai Tukar Petani maupun harga gabah, serta perkembangan pariwisata dan transportasi April 2017.

Menurut William, saat ini IHSG akan berupaya mempertahankan support di level 5.682, sedangkan target resisten berada pada level 5.797. Dengan pergerakan IHSG hari ini, William merekomendasikan saham PGAS, INDF, ASRI, ANTM, ICBP, KLBF, BBNI, MYOR, dan ADHI.

(Baca: IHSG Diprediksi Masih Belum Bergairah)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com